RADAR TASIK TV - Menurut laporan dari La Gazzetta dello Sport, Emerson Royal telah mencapai kesepakatan prinsip dengan AC Milan untuk pindah ke San Siro musim depan.
Harga yang dipatok untuknya adalah €20 juta, dan minggu depan bisa menjadi kunci dalam negosiasi antara kedua belah pihak.
Selain itu, AC Milan juga sedang mencari bek tengah baru dan sedang dalam pembicaraan dengan agen Rafa Marin, pemain Real Madrid.
Bek muda Spanyol ini menghabiskan musim lalu dengan status pinjaman di Alaves untuk menambah jam terbangnya.
BACA JUGA:Menyentuh, Pesan Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto di Momen Idul Adha 2024
Namun, Real Madrid ingin mempertahankan kendali atas pemain berusia 22 tahun itu dengan memasukkan klausul pembelian kembali dalam kesepakatan apa pun.
Sementara itu, target utama AC Milan di lini depan, Joshua Zirkzee dikabarkan juga diminati oleh Juventus.
Menurut Corriere dello Sport, Thiago Motta ingin bersatu kembali dengan Zirkzee setelah ditunjuk menjadi pelatih baru Juventus.
Direktur Juventus, Cristiano Giuntoli dikabarkan sedang bekerja keras untuk memanfaatkan ketidakmampuan AC Milan menyelesaikan kesepakatan dengan Zirkzee karena tuntutan agen yang meminta komisi sebesar €15 juta.
Juventus bahkan siap bersaing dengan AC Milan untuk mendapatkan penyerang Belanda berusia 23 tahun tersebut, yang bisa menjadi pendukung Dusan Vlahovic dalam taktik baru Thiago Motta.
Selain itu, pelatih baru AC Milan, Paulo Fonseca juga tidak memproritaskan kedatangan Joshua Zirkzee karena menginginkan penyerang tengah dengan karakteristik seperti Oliver Giroud.