6 Hal ini Sering Dianggap Sepele Tapi Berdampak Buruk Bagi Kesehatan, Simak Penjelasannya

Kamis 05-09-2024,11:00 WIB
Reporter : Siti Seda
Editor : Hilmi Pramudya

RADARTASIKTV.ID - Kesehatan menjadi hal yang paling penting dalam hidup, banyak orang yang masih mengabaikan hal-hal yang dianggap sepele padahal sangat berbahaya terhadap kesehatan.

Penyakit tidak datang secara tiba-tiba justru dari kebiasaan yang dianggap sepele dan dilakukan dalam jangka panjang yang akan menyebabkan tubuh terkena penyakit berbahaya bahkan mengancam nyawa. 

BACA JUGA:Catat!! Ternyata 5 Jenis Makanan Ini Adalah Musuh Ginjal, Yuk Simak...

BACA JUGA:Sering Mengkonsumsi Infused Water? Yuk Kenali Berbagai Mitos dan Fakta dari Infused Water Ini Bagi Kesehatan

Untuk kamu yang belum tau hal yang seringkali dianggap sepele dapat menyebabkan hal yang serius, yuk simak contoh berikut dampaknya yang sangat berbahaya untuk kesehatan kamu 

1. Tidur di pagi hari

Jika terlalu sering tidur di pagi hari, bisa meningkatkan resiko gangguan ritme sirkadian tubuh, yang bisa menyebabkan masalah tidur seperti sulit tidur dengan nyenyak.

Kebiasaan seperti ini bisa berdampak pada depresi, anemia, jantung dan juga pemicu penyakit gangguan metabolisme tubuh.

Tidur di pagi hari juga menyebabkan seseorang merasa lelah sepanjang hari. Metabolisme yang terganggu meningkatkan resiko diabetes dan obesitas. 

Selain itu, karena kurangnya paparan sinar matahari pagi yang memproduksi serotonin, dan melatonin yaitu hormon yang mengatur mood dan tidur sehingga seseorang akan memiliki gangguan mood, depresi, dan cemas berlebih.

BACA JUGA:Ini Deretan Manfaat Dari Rebusan Daun Sirsak, Poin 4 Bikin Tekanan Darah Kamu Jadi Stabil

2. Toilet duduk

Terlalu lama di toilet duduk dapat menimbulkan sejumlah resiko penyakit lho, diantaranya wasir dan sembelit. Selain itu duduk terlalu lama di toilet duduk juga dapat mengganggu pencernaan, dan usus  sehingga meningkatkan resiko seseorang terjangkit penyakit seperti diare, flu hingga infeksi kulit.

Otot panggul bisa tegang dan akan merasa tidak hyaman jika duduk di toilet terlalu lama.

3. Begadang

Efek dalam jangka panjang dapat memicu penyakit serius seperti diabetes, jantung, dan obesitas. Selain itu begadang juga mempengaruhi konsentrasi dan daya ingat, serta resiko gangguan mental seperti kecemasan, depresi dan mood.

Pola tidur yang buruk tersebut bisa mengganggu regulasi gula darah da beresiko diabetes dan obesitas.

BACA JUGA:Catat, ini Tanda Usus Kamu Kotor, Nomor 3 Paling Sering Dialami...

4. Kurang minum air putih

Kurangnya asupan air dapat menyebabkan dehidrasi dan gejala buruk lainnya seperti sakit kepala, mudah lelah, kulit kering dan metabolisme tubuh melemah.

Dehidrasi dapat mempengauhi kerja ginjal, sehingga meningkatkan resiko batu ginjal, dan infeksi saluran kemih juga bisa berdampak pada gangguan pencernaan dan memyebabkan masalah tekanan darah rendah.

5. Duduk sepanjang hari

Duduk dalam jangka waktu yang lama dapat meningkatkan resiko penyakit jantung, stroke, dan masalah kardiovaskular lainnya karena kurangnya aliran darah dan menghambat aktivitas fisik.

Karena kurangnya aktivitas fisik sehingga bisa menyebabkan seseorang mengalami penambahan berat badan bahkan obesitas, selain itu juga duduk terlalu lama berdampak pada postur tubuh dan menyebabkan sakit punggung dan leher akibat posisi duduk yang tidak benar. 

BACA JUGA:Taukah Kamu ?? 5 Makanan Ini Bisa Membersihkan Pembuluh Darah

6.  Makan terlalu cepat

Makan dengan durasi yang cepat bisa menyebabkan pencernaan yang buruk karena proses mengunyah yang tidak baik, yang mempengaruhi lama dicerna dilambung.

Tak jarang juga seseorang mengkonsumsi makanan yang cepat saji tentu dalam makanan tersebut selain mengandung garam dan gula yang tinggi, sehingga akan meningkatkan resiko hipertensi dan diabetes.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kategori :