Yusuf Komitmen Akan Lanjutkan Penataan Pusat Kota Tasikmalaya, Begini Langkahnya

Sabtu 21-09-2024,21:00 WIB
Reporter : Hasbi
Editor : Klendi

RADARTASIKTV.ID - Calon Wali Kota Tasikmalaya, yang juga Wali Kota di periode sebelumnya, H Muhammad Yusuf, berkomitmen untuk melanjutkan penataan pusat kota, dalam hal ini salah satunya penataan kawasan cihideung dan jalan HZ Mustofa.

Yusuf menekankan bahwa cihideung yang mayoritas padat penduduk, harus minimal memikirkan masalah sanitasi, hal itu disampaikan yusuf di sela kunjungannya membantu para jompo, lansia di wilayah Nagarawangi.

Penataan HZ dan Cihideung menjadi salah satu program Yusuf saat menjabat sebagai Wali Kota Tasikmalaya. Jika ada waktu dan kesempatan yusuf sangat ingin penataan pusat kota ini terus dilanjutkan.

BACA JUGA:Bakal Calon Wakil Gubernur Jabar Gita Soroti Minimnya Faskes dan Kasus Kekerasan Pada Perempuan

BACA JUGA:7 Arti Simbol Segitiga Pada Kemasan Botol Plastik, Ternyata Mengandung Makna

“Cihideung kenapa saya kelola karena toko-toko gaada septictank niih alhamdulillah hz cihideung jaman saya sudah diberesin semoga jika ada waktu dan kesempatan akan saya tata lagi biar ga padet,” ujar Yusuf.

Yusuf berharap meski sudah ditata, dua kawasan ini bisa terus dijaga dan dirawat dengan baik secara bersama-sama. Penataan kota dinilai penting, dan harus berlandaskan atas kebermanfaatan bagi semua orang.

BACA JUGA:Satpol PP Banjar Tertibkan APS Melanggar Aturan, APS di Jalan Protokol Diturunkan

BACA JUGA:KPU Kota Tasik Gelar Rapat Koordinasi Persiapan Kampanye, Akhir Bulan September Sudah Dimulai

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :

Kategori :