Kepengurusan Baru KONI Kota Tasikmalaya Lebih Gemuk, Targetkan Masuk Peringkat 10 Besar di Porprov Jabar

Kamis 01-05-2025,17:00 WIB
Reporter : Nurohman
Editor : Klendi

RADARTASIKTV.ID - Komite Olahraga Nasional Indonesia atau KONI Kota Tasikmalaya dilantik dengan pengurus sebanyak 43 orang. 

Jumlah ini hampir dua kali lipat dari kepengurusan sebelumnya yang hanya 23 orang.

Pelantikan pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia Kota Tasikmalaya dilaksanakan di Hotel Santika, Kota Tasikmalaya, Senin siang.

Ketua KONI Kota Tasikmalaya, Anton Suherlan, mengatakan pihaknya berkomitmen untuk mendorong prestasi para atlet di berbagai cabang olahraga, sekaligus menaikkan peringkat di ajang Porprov Jawa Barat, yakni menargetkan posisi 10 besar.

BACA JUGA:Warga Binangun Kini Bakal Nikmati Air Bersih, Ratusan Terdaftar Jadi Calon Pelanggan Perumdam Tirta Anom

BACA JUGA:Tolak Menandatangani Hasil Rekapitulasi, Tim Gabungan Paslon 03 Ai-Iip Siapkan Materi Gugatan PSU Ke MK

Terkait jumlah pengurus yang direkrut sebagai pasukan yang membantunya, dia mengakui bahwa hal tersebut merupakan salah satu upaya membawa KONI menjadi lebih baik.

Namun, dia menekankan bahwa jumlah pengurus yang hampir dua kali lipat ini tidak berarti pemborosan anggaran.

Meskipun begitu, kepengurusan akan terus dievaluasi untuk mengefektifkan roda organisasi.

Pihaknya akan membuka ruang komunikasi selebar-lebarnya dengan semua cabang olahraga (cabor), khususnya ketika ada kendala saat menghadapi kompetisi, baik untuk kepentingan latihan maupun operasional.

BACA JUGA:OJK Tasikmalaya Soroti Modus Penipuan Keuangan yang Semakin Canggih, Intensifkan Edukasi Kepada Masyarakat

BACA JUGA:Wakil Wali Kota Gotong Royong Bersihkan Parit di Sukanagara, Langkah Bersama Cegah Banjir Akibat Hujan Deras

Terkait masalah pendanaan, pihaknya juga tidak hanya mengandalkan anggaran dari pemerintah. Anton sudah berkomunikasi dan mengangkat 17 pengusaha sebagai dewan penyantun. Namun sebelum itu, kepengurusan KONI harus mampu menunjukkan keseriusan dalam membina tiap cabang olahraga.

Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan, menyampaikan bahwa kepengurusan KONI yang baru harus membawa harapan yang baru juga.

Viman mengapresiasi kepemimpinan Anton yang menargetkan peringkat sepuluh besar di Porprov Jawa Barat, di mana sebelumnya Kota Tasikmalaya berada di posisi ke-23.

Kategori :