Resep Jus Enak untuk Menurunkan Berat Badan, Lebaran Gak Khawatir Badan Melar

Senin 08-04-2024,22:30 WIB
Reporter : Ima Hilmayanti
Editor : Hilmi Pramudya

Resep Jus Enak untuk Menurunkan Berat Badan, Lebaran Gak Khawatir Badan Melar

RADAR TASIK TV- Kamu bisa tetap menikmati Lebaran tanpa khawatir badan melar dengan mengonsumsi jus enak untuk menurunkan berat badan. 

Dua resep jus enak untuk menurunkan berat badan, yaitu jus seledri dan kiwi serta jus wortel dan tomat, bisa menjadi pilihan tepat untuk membantu menurunkan berat badan dan tetap bugar selama perayaan.

Informasi resep jus enak untuk menurunkan berat badan kami peroleh dari reels Instagram Roryasyari, yang memberikan inspirasi bagi kita semua untuk hidup lebih sehat, bahkan di tengah kegembiraan Lebaran.

BACA JUGA:Resep Jus Bayam Batik Untuk Bekal Mudik Lebaran, Ini Manfaat Bagi Tubuh Saat di Perjalanan

BACA JUGA:Suka Merasa Pusing Saat Puasa? Ini Resep Jus Buah Merah Penghilang Pusing, Ini Bahannya

Resep Jus Enak untuk Menurunkan Berat Badan, Lebaran Gak Khawatir Badan Melar

Bahan-bahan:

  • 2 batang seledri, cuci bersih dan potong-potong
  • 2 buah kiwi, kupas dan potong-potong
  • 200 ml air
  • Es batu (opsional)

BACA JUGA:3 Resep Jus Pengganti Skincare, Bikin Kulit Wajah Cerah Auto Gak Perlu Perawatan ke Salon

BACA JUGA:Bongkar Resep Awet Muda di Usia Kepala 3, Rutin Minum Jus Ini Saat Sahur dan Buka Puasa

Cara Pembuatan:

  • Masukkan potongan seledri dan kiwi ke dalam blender.
  • Tambahkan air ke dalam blender.
  • Blender semua bahan hingga halus dan tercampur rata.
  • Jika diinginkan, tambahkan es batu ke dalam gelas sebelum menuang jus.
  • Tuangkan jus ke dalam gelas dan sajikan dengan segera.

BACA JUGA:Jus Apel Obat Alami Atasi Batu Empedu, Cukup Tambah Campuran Bahan Dapur, Batu Empedu Musnah Dari Tubuh

BACA JUGA:Punya Anemia Tapi Tetep Lancar Puasa? Rahasianya Cukup Konsumsi Jus Merah Atasi Kleyengan Saat Puasa

Manfaat Jus Seledri dan Kiwi:

Penurun Berat Badan: Seledri dikenal mengandung serat tinggi yang membantu meningkatkan pencernaan dan membuang racun dari tubuh. Kiwi, di sisi lain, mengandung enzim bromelain yang membantu proses pencernaan dan pembakaran lemak.

Kategori :