Hati-hati! 3 Gejala Ini Menandakan Kamu Terkena DBD, Lakukan Ini Untuk Mengantisipasinya

Sabtu 20-04-2024,21:51 WIB
Reporter : Ika Nuraeni
Editor : Hilmi Pramudya

Hati-hati! 3 Gejala Ini Menandakan Kamu Terkena DBD, Lakukan Ini Untuk Mengantisipasinya

Dilansir dari salah satu akun instagram @drkevinmak dalam sebuah postingannya yang membagikan konten, tentang 3 gejala DBD dan cara mengantisipasinya.

Berikut ini adalah 3 gejala yang wajib kamu perhatikan.

1. Demam

Gejala demam DBD juga biasa disebut dengan demam palana. Demam ini, umumnya dari hari ke hari demamnya bertambah tinggi.

Hari pertama, demamnya bisa mencapai 38 C, ketika sudah diberi obat demamny akan turun sebentar kemudian tinggi lagi.

Setelah memasuki hari ke 3 dan ke 4, demamnya akan turun. Namun hati-hati, hal ini merupakan fase dimana trombosit menjadi turun dan timbul resiko dehidrasi.

2. Pegal dan Linu

Gejala ini bisa berupa kaki sendi kaki dan tangan linu, pinggang terasa sangat pegal dan belakang mata rasanya tidak nyaman.

3. Pegal

Gejala yang terakhir ini, biasanya di abaikan dan dianggap biasa, yaitu mual. Biasanya mual yang terjadi semakin lama semakin terasa disertai dengan lambung kembung dan muntah-muntah.

Jika salah satu keluarga atau tetanggamu mengalami gejala ini, segeralah untuk melakukan pemeriksaan lengkap.

Yaitu, rutin N1 atau antigen di tiga hari pertama saat demam terjadi. Pastikan juga kamu selalu menguras ember, bak mandi secara berkala.

Tutuplah setiap lubang dengan baik dan buanglah barang-barang yang tidak terpakai dan pakailah lotion anti nyamuk saat tidur.

 

 

Kategori :