Deretan Istilah Style Terkini Dalam Dunia Fashion Yang Harus Kamu Ketahui, ini yang Paling Hits
Beberapa Istilah style Terkini Dalam Dunia Fashion Yang Harus Kamu Ketahui!--iol.co.za
Boho Style
Apakah kamu pernah mendengar kata “Bohemian”? yups.. bohemian style atau juga disebut boho chic, merupakan gaya fashion yang unik, fashion ini terinspirasi dari gerapakan hippie di Amerika Serikat. Gaya ini sederhana namun tetap mencolok.
kenapa mencolok?, karena pakaian ini menampilkan gaya sederhana dengan motif baju yang khas dan potongan longgar.
Selain dikenal dengan perpaduan warna dan motif, hal menarik lainnya yaitu dengan penggunaan aksesoris yang melimpah.
Gaya ini memberikan kesan yang simpel, kasual dan stylish.
Dress bermotif bisa menjadi pilihanmu berikutnya untuk mencontek gaya ala Bohemian.
Model dress yang flowy memberi kesan bebas dan seperti menyatu dengan alam.
Outfit Starboy
Istilah kata starboy diambil dari sebuah lagu “The Weekend”, umumnya kata starboy diartikan sebagai orang populer, bergaya, dan memiliki banyak penggemar.
Outfit starboy biasanya menggunakan atasan polo shirt dan dipadukan dengan bawahan skinny jeans, dan dipadukan dengan aksesoris seperti topi dan sepatu sneakers.
Fashion starboy identik dengan warna gelap dan misterius, fashion ini menampilkan kesan pakaian modern dan edgy.
Gaya starboy ini merupakan gabungan dari gaya streetwear, retro, dan high end fashion.
Nah.. jadi itulah beberapa istilah style dalam dunia fashion! Diantara istilah-istilah style yang sudah disebutkan tadi, tipe style fashion kamu yang mana nih?..
BACA JUGA:Mau Liburan Ke Pantai? Ini Dia Rekomendasi 10 Outfit Agar Terlihat Keren
BACA JUGA:Tips Dan Trik Pemilihan Pakaian Untuk Badan Mungil Yang Stylish
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: