Mau Interview Tapi Bingung Harus Nyiapin Apa? Yuk Simak 6 Pertanyaan Ini yang Pasti Keluar Saat Interview

Mau Interview Tapi Bingung Harus Nyiapin Apa? Yuk Simak 6 Pertanyaan Ini yang Pasti Keluar Saat Interview

6 Pertanyaan Ini Pasti Keluar Saat Interview (Foto: Adobe Stock)--

RADAR TASIK TV - Interview adalah salah satu tahapan paling krusial dalam proses melamar pekerjaan.

Pada tahap ini, kandidat akan bertemu langsung dengan pewawancara untuk membahas kualifikasi, pengalaman, dan kesesuaian dengan posisi yang dilamar.

Meski tampak sederhana, tidak sedikit orang yang merasa gugup dan kebingungan saat menghadapi interview, terutama ketika harus menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan.

Kegugupan ini, jika tidak diatasi dengan baik, bisa berujung pada performa yang kurang maksimal saat interview dan mengurangi peluang untuk melangkah ke tahap selanjutnya.

Untuk membantu mengurangi rasa gugup dan mempersiapkan diri sebaik mungkin,

berikut adalah beberapa pertanyaan yang hampir selalu muncul dalam sesi interview, beserta tips dan contoh jawaban yang bisa kamu pertimbangkan dan sesuaikan dengan keadaanmu.

BACA JUGA:10 Strategi Mencari Kerja Yang Efektif Dan Tepat Sasaran, Siap-Siap Dipanggil Interview

BACA JUGA:Awas! 10 Kesalahan Wawancara Kerja Yang Sering Dilakukan Oleh Calon Karyawan

1. Ceritakan Tentang Diri Anda

Pertanyaan ini sering kali menjadi pembuka dalam sebuah interview.

Tujuannya adalah untuk memberikan pewawancara gambaran umum tentang siapa kamu, termasuk latar belakang pendidikan, pengalaman kerja, serta keterampilan yang dimiliki.

Contoh Jawaban:

"Saya [nama anda], lulusan [jurusan] dari [universitas]. Saya memiliki pengalaman selama [lama] di bidang [bidang pekerjaan] di [perusahaan sebelumnya].

Selama bekerja, saya telah menguasai [keterampilan 1], [keterampilan 2], dan [keterampilan 3]. Saya tertarik dengan posisi ini karena [alasan anda tertarik].

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: