Debat Publik Perdana Pilkada 2024 Kota Banjar Sukses Digelar, Debat Kedua Bakal Digelar 20 November Mendatang

Debat Publik Perdana Pilkada 2024 Kota Banjar Sukses Digelar, Debat Kedua Bakal Digelar 20 November Mendatang

--

RADARTASIKTV.ID - Jelang Pilkada serentak 2024, KPU Kota Banjar menggelar debat publik calon wali dan wakil wali Kota Banjar di Graha Banjar Idaman.

Debat perdana ini diikuti empat pasangan calon, yakni Nana Suryana-Mujamil, Akhmad Dimyati-Alam, Sudarsono-Supriana dan Bambang Hidayah-Dani Danial Muhklis.

Kali ini, KPU Kota Banjar mengusung tema debat mewujudkan kemajuan dan kesejahteraan Kota Banjar melalui peningkatan pelayanan kebutuhan dasar efisiensi dan berkeadilan.

BACA JUGA:6 Aplikasi Edit Video di Komputer: Pilihan Terbaik untuk Kreator Konten

BACA JUGA:Wamen Dikdasmen

Keempat paslon kepala daerah dan wakilnya ini menyampaikan visi misi, gagasan dan ide untuk membangun Kota Banjar lebih baik kedepan.

Tidak hanya visi misi, gagasan dan ide, para calon pemimpin Kota Banjar diberikan kesempatan untuk saling bertanya dan menyanggahnya.

Ketua KPU Kota Banjar, Muhamad Mukhlis mengatakan, debat kedua akan digelar pada 20 november mendatang. Namun, lokasi debat belum ditentukan KPU Kota Banjar.

BACA JUGA:Fungsi Google Drive dan Cara Memakainya, Solusi Penyimpanan dan Kolaborasi Efektif di Era Digital

BACA JUGA:Mengenal Aplikasi Discord, Platform Komunikasi Serbaguna untuk Semua Komunitas!

Sebelum debat digelar, sejumlah petugas dari Kepolisian Resort Banjar nampak melakukan sterilisasi gedung. Hal ini untuk memastikan gedung aman untuk digelar kegiatan tersebut.

Mukhlis menambahkan, keterbatasan kapasitas gedung sehingganya  PPS di Desa Kelurahan untuk menggelar nonton bareng atau nobar.

BACA JUGA: Hadapi Pilkada, TNI-Polri Berikan Sepatu Layak Untuk Linmas, Apresiasi Karena Telah Membantu Amankan Pilkada

BACA JUGA:Pascakebakaran, Siswa SD Negeri 2 Kujang Belajar di Rumah, Bangunan Terbakar Akan Segera Diperbaiki

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: