Jadi Maba? Persiapkan ini Jika Kamu Mau Berhasil Menaklukan Dunia Kampus

Jadi Maba? Persiapkan ini Jika Kamu Mau Berhasil Menaklukan Dunia Kampus

mahasiswa-baru.com--

RADAR TASIK TV - Selamat datang di dunia perkuliahan para Maba! Pastinya istilah ini sudah ngga asing lag ikan buat kalian, setelah menempuh pendidikan kurang lebih 12 tahun di sekolah, kalian termasuk orang yang terpilih dan mampu untuk melanjutkan ke tahap kampus

Perpindahan dari status siswa menjadi mahasiswa tentu suatu hal yang mendebarkan dan menjadi kebanggan tersendiri.

Kamu akan menyadari bahwa dunia mahasiswa jauh berbeda dengan masa SMA membawa suasana baru yang lebih menarik dan menantang. 

Buat kamu khususnya para Maba yang masih bingung tentang dunia perkuliahan dan ingin menjadi mahasiswa yang sukses baik itu di akademik dan non akademik.

kalian bisa banget ikutin tips berikut! Hasil observasi menunjukan bahwa ada 7 pedoman yang temen-temen maba harus tau nih.

BACA JUGA:5 Game Multiplayer Ini Bakal Bikin Kamu Ketagihan

1. Kenali Kampusmu

Masa orientasi merupakan gerbang awal kamu untuk mengenali lebih dalam bagaimana lingkungan kampus mu.

Contohnya di masa ospek ini, kamu bisa berkenalan dengan teman-teman baru dari bebagai daerah. Meskipun tidak satu jurusan siapa tahu nanti jadi teman sejatimu selama kuliah. 

2. Pandai Memilih Teman

Memilih teman juga merupakan kunci keberhasilan di kampus. Pilihlah teman yang suportif dan berkualitas karena itu sedikit banyak akan sangat mempengaruhi probadi kamu.

Bisa dikatakan memilih teman berarti memilih masa depan.

3. Jangan Ragu Untuk Bertanya

Jangan sungkan untuk bertanya khususnya ke senior kampus. Sama halnya dengan kamu yang baru masuk kuliah, senior pun pernah merasakan apa yang kamu rasakan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: