Sosialisasi Pemilu Sasar Pengunjung Alun-Alun Singaparna, Dorong Minta Warga Datang Ke TPS

Sosialisasi Pemilu Sasar Pengunjung Alun-Alun Singaparna, Dorong Minta Warga Datang Ke TPS

Foto: Fajar Rifaldi--

RADAR TASIK TV - KPU Kabupaten Tasikmalaya melaksanakan kegiatan sosialisasi pemilu 2024 di kompleks alun-alun Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya. Para pengunjung menjadi sasaran sosialisasi pemilu 2024.

Kepada para pengunjung para panitia pemilihan mejelaskan terkait tatacara memilih, hingga memperkenalkan para peserta pemilu mulai dari nomor urut parpol, pengenalan calon anggota legislatif dan calon presiden dan wakil presiden.

Dalam kegiatan tersebut KPU juga menjelaskan terkait cara membedakan warna pada kertas suara. Dimana saat pemilu nanti akan ada lima surat suara yang harus di coblos.

Kepala divisi sosialisasi pendidikan pemilih, partisipasi masyarakat dan SDM KPU Kabupaten Tasikmalaya Cecep Hamzah Pansuri mengatakan, kegiatan sosialisasi ini merupakan rangkaian dari kirab pemilu 2024.

Kegiatan ini diharapkan dapat mendorong minat masyarakat agar datang ke TPS pada Tanggal 14 Februari 2024.

 Selain itu gencarnya pelaksanaan sosialisasi diharapkan dapat meningkatkan partisipasi pemilih yang ditargetkan meningkat 3 persen pada pemilu 2024 mendatang.

 BACA JUGA:Sebagian Logistik Pemilu Mulai Didistrubusikan Ke KPU

Simak Selengkapnya Dalam Berita Video Berikut Ini:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: