Dilantik Jadi Dewan Periode Ke-8, Yod Mintaraga Fokus Perjuangkan Pemekaran Tasik Selatan dan Utara

Selasa 03-09-2024,17:37 WIB
Reporter : Klendi
Editor : Hilmi Pramudya

RADARTASIKTV.ID - 120 anggota DPRD Provinsi Jawa Barat periode 2024-2029 resmi dilantik.

Prosesi rapat paripurna pelantikan anggota dewan tersebut dilakukan di Gedung Merdeka pada Senin (2/9/2024).

Dari 120 anggota dewan yang dilantik, salah seorang diantaranya yakni politikus senior partai Golkar Yod Mintaraga.

Bagi politikus yang murah senyum ini, momentum pelantikan sebagai anggota dewan bukanlah hal baru.

Bagaimana tidak, ia telah kali kedelaan dilantik sebagai anggota dewan. Artinya Yod Mintaraga hampir 40 tahun mengabdikan dirinya sebagai wakil rakyat di DPRD.

BACA JUGA:Seorang Pria Ditemukan Tak Bernyawa di Semak Belukar, Sebelum Meninggal Sempat Mengeluhkan ini

BACA JUGA:Paslon Bupati Ciamis Herdiat-Yana Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Tahun ini Pemeriksaan Lebih Detail dan Rumit

Meski demikian, Yod mengaku pelantikannya sebagai anggota dewan untuk kali ke delapan tahun ini masih terasa istimewa. 

Yod menilai jika bukan karena kepercayaan masyarakat, tentunya ia tidak akan kembali dilantik sebagai anggota dewan, sehingga dirinya harus terus mampu menjadi kepanjangan tangan dalam menyampaikan aspirasi Masyarakat.

"Pada saat pileg dalam hati bertanya bisa gak ni jadi dewan 8 kali berturut turut,di Indenesia paling tidak di Jawa Jarat," ungkap Yod.

Menangkan pemilihan legislatif di tengah perubahan situasi politik tentu bukanlah perkara mudah, hal itu juga yang turut dirasakan oleh Yod Mintaraga.

Apalagi sebagai politikus senior, Yod Mintaraga harus mengikuti pesatnya kemajuan teknologi, yang berimbas pada karakter pemilih. 

BACA JUGA:Banyak Calon Daftar Di Pilkada Tanda Demokrasi Berjalan Baik, Masyarakat Bebas Menilai Visi Misi Bapaslon

BACA JUGA:50 Caleg Terpilih Dilantik Jadi Anggota DPRD Kab. Tasikmalaya, Pimpinan Sementara Dipegang Cecep Nur Yakin

Meski demikian Yod Percaya jika sebuah proses tidak akan menghianati hasil. Yod meyakini jika kerjakerasnya selama menjadi anggota dewan akan menjadi modal utama saat kembali mencalokan diri, sehingga Masyarakat tetap akan memilihnya untuk kembali duduk di kuris dewan.

Kategori :