KPU Banjar Gelar Sorlip Surat Suara Libatkan Puluhan Warga, Belum Ditemukan Surat Suara Rusak

Selasa 12-11-2024,19:00 WIB
Reporter : Sukirman
Editor : Klendi

RADARTASIKTV.ID - Menjelang hari pencoblosan tanggal 27 November mendatang, KPU Kota Banjar masih disibukkan dengan berbagai persiapan, salah satunya, sortir dan lipat surat suara untuk pemilihan wali dan wakil wali kota dan Gubernur dan wakil Gubernur Jawa Barat.

Sortir dan lipat surat suara Pilkada ini turut memberdayakan masyarakat.

Terdapat puluhan petugas melakukan sorlip surat suara sebanyak 158.434 lembar untuk Pilgub, dan 160.434 untuk Pilwalkot Banjar, termasuk 2000 surat suara atau 2 koma 5 persen untuk pemungutan suara ulang.

BACA JUGA:Pegawai dan Warga Binaan Lapas Tasikmalaya Dites Urine, Dari Dalam Lapas Petugas Temukan Barang Berbahaya

BACA JUGA:Menjelajahi 7 Gunung Tertinggi di Dunia, Keindahan Alam yang Menantang

Ketua KPU Kota Banjar, Muhammad Mukhlis menargetkan sorlip surat suara Pilwalkot dan Pilgub rampung dalam kurun waktu tiga hari.

Hingga saat ini pihaknya belum menemukan surat suara yang rusak.

"Kita sudah estimasi waktu yang ditargetkan 3 hari selesai. Belum menemukan surat suara yang rusak karena sorlip masih dilakukan," ujar Muhammad Mukhlis.

Mukhlis berharap sorlip surat suara Pilwalkot dan Pilgub rampung sesuai target.

BACA JUGA:12 Orang di Kota Tasikmalaya Terjaring Razia Kosan, Satu Orang Positif Sifilis

BACA JUGA:Peringati Hari Juang Kartika 2024 Dengan Operasi Katarak Gratis, Ada Juga Lomba Olahraga

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :

Kategori :