RADARTASIKTV.ID - Berbuka puasa menjadi waktu yang paling dinantikan oleh umat islam, disaat bulan suci ramadan. Apalagi di tempat yang istimewa, sekelas hotel bintang lima, namun tidak di darat, melainkan di atas kapal pesiar. Sembari menyusuri sungai nil, yang merupakan sungai terpanjang dan terbesar di dunia.
Sungai yang menjadi jantung kehidupan bagi warga mesir ini, memiliki panjang 6.650 kilo meter, dan membentang disebelas negara di benua Afrika, mulai dari Mesir, Sudan, Kongo, Kenya, Uganda, Tanzania, Burundi, Rwanda, hingga Ethiopia.
Nile Cruise Dinner atau makan malam di atas kapal pesiar sungai nil ini, merupakan destinasi wisata yang sedang ngehits di negara mesir. Karena selain disuguhi beraneka jenis menu makanan internasional yang lezat, para penumpangnya juga akan dihibur tarian sufi. Sebuah tarian yang diciptakan oleh Mawlana Jalaludin Rumi, seorang filsuf sekaligus penyair, yang merasa sedih lantaran ditinggalkan mati oleh gurunya Syamsudin Tabriz.
Tarian Sufi ini tak sekadar hiburan, namun memiliki nilai filosofi, karena disaat memutarkan badanya, sang penari harus melatih konsentrasi, ketenangan dan kesabaran, bahkan ada juga yang menyebutkan sembari berdizikir.
BACA JUGA:100 Hari Kerja, Wali Kota Prioritaskan Program Kartu Berdaya Masagi Harus Digaungkan Dalam Kebijakan
BACA JUGA:PSU Pilkada Tasikmalaya Dikritik: PMII Soroti Efisiensi dan Kredibilitas KPU
Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :