⦁ Lumuri ayam dengan setengah bawang putih yang sudah dihaluskan lalu tambahkan lada bubuk, saos tiram, garam, gula dan penyedap jamur kemudian simpan ayam didalam kulkas untuk dimarinasi.
⦁ Bahan pencelup : terigu, telur dan air es kocok sampai kental beri sedikit garam lalu aduk sampai rata,
⦁ Siapkan ayam yang sudah dibumbui dan disimpan dalam kulkas lalu celup ke dalam adonan kering sampai rata permukaan ayam tertutup lalu puk-puk.
BACA JUGA:Suka Makanan Junkfood? Ketahui Dulu Bahayanya, Jangan Sampai Menyesal
⦁ Setelah rata semua celupkan ke dalam adonan basah sampai rata, lalu celupkan lagi kedalam adonan kering, lalu goreng diminyak panas hingga ayam terendam.
⦁ Goreng dengan api kecil selama 15 menit sampai berwarna golden brown. Angkat dan sisihkan.
⦁ Untuk membuat sambel korek, haluskan semua bahan sambal jangan terlalu halus
⦁ Panaskan minyak bekas sampai benar-benar panas.
⦁ Setelah minyak panas siram keatas sambal yang sudah dihaluskan tadi sambil diaduk rata
⦁ Siapkan ayam di piring, tekan ayam memakai ulekan sampai remukan lalu siram sambal diatasnya
⦁ Ayam geprek siap dihidangkan.