Ria Ricis Ternyata Pernah Jadi Youtuber Indonesia Dengan Penghasilan Tertinggi, Kalau Sekarang?
RADAR TASIK TV - Pada era digital saat ini, profesi sebagai pembuat konten di YouTube atau yang lebih dikenal sebagai 'YouTuber' telah menjadi salah satu profesi yang menjanjikan.
Meskipun tidak memiliki penghasilan tetap seperti karyawan kantoran, YouTuber memiliki potensi untuk mendapatkan pendapatan yang mengagumkan, bahkan melebihi gaji UMR (Upah Minimum Regional) bagi sebagian orang.
Sebagai seorang YouTuber, sumber pendapatan utama biasanya berasal dari beberapa saluran, antara lain melalui kontrak dengan brand, tampil sebagai pembicara di acara-acara, serta dari program monetisasi YouTube seperti Adsense.
BACA JUGA:Rekomendasi 8 Tempat Tahun Baruan di Bandung, Asyiknya Ajak Sahabat Lama
Pemasukan dari program Adsense merupakan salah satu sumber pendapatan utama yang diperoleh secara langsung dari YouTube.
Pendapatan ini berasal dari iklan yang ditampilkan selama penonton menikmati konten di platform tersebut.
YouTuber mendapatkan bayaran berdasarkan jumlah tayangan video mereka, dihitung dalam satuan cost per mile (CPM).
CPM merupakan bayaran yang diberikan kepada YouTuber untuk setiap ribuan tayangan di video mereka.
Di Indonesia, terdapat beragam YouTuber yang menciptakan konten dalam berbagai kategori, mulai dari konten komedi, vlog personal, permainan (game), kecantikan, dan banyak lagi.
Siapa saja YouTuber Indonesia yang memperoleh pendapatan paling tinggi?
Berikut adalah Deretan YouTuber Indonesia yang pernah memperoleh pendapatan tertinggi.
1. Ria Ricis
Dengan jumlah subscriber mencapai 32,6 juta, Ria Ricis telah mengunggah sebanyak 2.605 video dengan total penayangan mencapai 5,9 miliar.
Estimasi pendapatan bulanannya berkisar antara US$ 14.700-235.000 atau sekitar Rp 220 juta-3,5 miliar per bulannya.