Siap-Siap, Bintang Pelajar 2024 Radar Tasikmalaya Group Bakal Hadir di Kota Tasikmalaya

Rabu 17-01-2024,12:12 WIB
Reporter : Nurohman
Editor : Hilmi Pramudya

"Saya harapkan seluruh Sekolah Dasar di wilayah binaan Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya bisa mengirimkan putra-putri terbaikanya untuk mengikuti acara tersebut. Kita buktikan ajang tersebut sebagai pembuktian hasil belajar dari anak-anak kita," harap indra Risdianto.

Sebagai informasi, kompetisi ini diselenggarakan dengan kategori peserta kelas 4 dan 5 SD dengan 3 mata pelajaran yang dilombakan. Yakni Matematika, IPA, dan Bahasa Indonesia.

Mengapa hanya 3 mata pelajaran itu? Ketiga matapelajaran tersebut merupakan mata yang seringkali dianggap sulit di sekolah.

Bintang pelajar menjadi sarana untuk menguji pengetahuan siswa akan pengetahuan tersebut.

Dalam kompetisi ini, Radar Tasikmalaya Group bekerjasama dengan PGSD UPI Kampus Tasikmalaya dalam pembuatan soal dan penjurian.

Para peserta berasal dari semua sekolah dasar yang ada di wilayah penyelenggaraan.

BACA JUGA:10 Minuman Penurun Kolesterol Alami, Selain Enak Gampang Dibuat

Tidak ada sekolah favorit dan non-favorit. Semua anak memiliki kesempatan yang sama untuk jadi yang terbaik.

Sekolah dan orang tua dapat mempersiapkan anak-anak mereka dengan baik untuk mengikuti kompetisi ini.

Pendaftaran dapat dilakukan melalui link google form. Atau, datang langsung ke Graha Pena Radar Tasikmalaya di  Jalan SL Tobing Nomor 99 Kota Tasikmalaya.(*)

Kategori :