RADAR TASIK TV - Untuk kesekian kalinya, Atet Handiyana Sihombing, bakal calon Wali Kota mengambil formulir pendaftaran ke partai politik.
Kali ini, Atet mengambil formulir pendaftaran bakal calon Wali Kota Banjar ke Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Banjar. Rencananya, formulir pendaftaran akan dikembalikan esok hari ke kantor sekretariat partai.
Ditemui usai mengambil formulir pendaftaran, Atet Handiyana Sihombing mengatakan, dirinya telah mengambil formulir pendaftaran bakal calon Wali Kota di tujuh partai politik di Kota Banjar.
"Tujuh partai yang sudah saya lamar. Seperti yang sudah saya sampaikan di DPC PDIP, siapapun partai yang membuka penjaringan pasti saya daftar sebagai bukti keseriusan saya." Ujar Atet.
"Dua bakal calon yang telah mengambil formulir pendaftaran dua orang yaitu Atet Handiyana dan Dani Danial Mukhlis.". Ujar Bambang.
"kita sudah ada yang mengambil formulir pendaftaran, tetapi yang mengambil langsung baru satu orang." Ujar An’nur.
Atet juga akan mengambil formulir pendaftaran, ke partai politik yang masih membuka penjaringan, hal ini dilakukan, sebagai bukti keseriusan dirinya, untuk maju dalam Pilkada Kota Banjar Tahun 2024.
BACA JUGA:Formulir Pendaftaran Bakal Calon Bupati Dari PKB Laris Manis, Ada 4 Nama yang sudah Ambil Formulir
Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut ini: