Bupati Tasikmalaya Minta Pelayanan Haji Ramah Lansia, Masalah Tahun Lalu Jangan Terulang!

Rabu 01-05-2024,08:48 WIB
Reporter : Fajar
Editor : Nurohman

RADAR TASIK TV - Berkaca dari tahun sebelumnya, dimana catering menjadi permasalahan bagi calon jemaah haji di Kabupaten Tasikmalaya.

Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya, meminta kepada panitia untuk mengantispasi hal tersebut.

Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto menyebut, pemerintah telah meminta seluruh jajaran panitia daerah pelaksana ibadah haji tahun 2024, untuk menyiapkan segala sesuatunya dengan maksimal, terutama masalah catering.

Ade berharap pelaksanaan ibadah kali ini sangat baik, dan ramah untuk lansia. 

Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tasikmalaya, Dudu Rohman mengatakan, jajarannya telah mempersiapkan dan melakukan perbaikan layanan bagi para calon jemaah haji asal Kabupaten Tasikmalaya.

Dudu menyebut pihak panitia telah mempersiapkan catering dengan metode liwet instan, dimana nantinya setiap jemaah akan menerima liwet instan yang bisa di hangatkan dengan mudah, cukup di tambah air panas.

Pada tahun 2024 ini total ada sekitar 1.400-an jemaah haji asal Kabupaten Tasikmalaya, yang dibagi kedalam lima kloter, akan berangkat ke tanah suci mekah mulai tanggal 12 Mei mendatang.

BACA JUGA:PSS Sleman Mampu Taklukkan Persib dengan Skor 1-0, Laskar Sembada Selamat dari Zona Degradasi

BACA JUGA:Gara-gara Anak Jatuh, Baju Putihnya Bernoda Darah? Begini Cara Mudah Menghilangkannya Dengan Es Batu!

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut ini:

Kategori :