Golkar dan Gerindra Ciamis Sepakat Usung Herdiat Di Pilkada 2024

Sabtu 11-05-2024,06:00 WIB
Reporter : Rudiat
Editor : Nurohman

RADAR TASIK TV - Sempat galau karena belum mendapatkan kepastian, untuk bisa maju kembali dalam Pilkada 2024, bakal calon Bupati Ciamis petahana, Herdiat Sunarya, kini sumringah lantaran sudah mengantongi dukungan dari dua partai politik sekaligus. 

Hanya dengan menggelar sekali safari politik, Herdiat Sunarya langsung mengantongi dua tiket sekaligus, yakni dari partai Gerindra dan partai Golkar.

Dengan dukungan dari kedua partai ini, Herdiat Sunarya, setidaknya sudah mengantongi 11 kursi DPRD atau lebih dari 20 persen suara, sehingga mencukupi untuk pencalonannya dalam pilkada mendatang.

“Alhamdullilah saya sudah mendapatkan dukungan dari partai Gerindra dan Golkar dengan jumlah kursi 20 persen, sehingga mencukupi untuk pilkada mendatang.” Ujar Herdiat.

BACA JUGA:MANTAP, Leg Pertama Bali United vs Persib akan Didukung Teknologi VAR, LIB Sebut VAR Sudah Meluncur ke Stadion

BACA JUGA:BREAKING NEWS Bali United vs Persib pada Semifinal Championship Series Digelar di Bali United Training Center

Disampaikan para ketua parpol, alasan mereka mengusung Herdiat Sunarya, karena selama lima tahun masa kepemimpinannya dinilai berhasil, sehingga didorong untuk melanjutkan pada periode kedua.

Meski sudah mengantongi dukungan dari partai politik, namun Herdiat Sunarya belum sepenuhnya bernapas lega, karena masih harus menunggu surat rekomendasi resmi dari DPP partai Golkar dan Gerindra.

BACA JUGA:Resmi Dilantik, Penjabat Wali Kota Banjar Minta Kepala DPMPTSP Banyak Datangkan Investor

BACA JUGA:Jumat Curhat, Masyarakat Banjar Desak Polisi Berantas Knalpot Brong

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut ini:

Kategori :