Outboud Seru di Camp Hulu Cai, Destinasi Hits di Kaki Gunung Pangrango

Outboud Seru di Camp Hulu Cai, Destinasi Hits di Kaki Gunung Pangrango

Outboud Seru di Camp Hulu Cai, Destinasi Hits di Kaki Gunung Pangrango--

RADAR TASIK TV - Terletak di kaki Gunung Pangrango, Camp Hulu Cai menawarkan kombinasi harmonis antara keindahan alam dan fasilitas resort yang mengagumkan. 

Berdiri sejak tahun 2005, Camp Hulu Cai telah menjadi magnet bagi wisatawan yang ingin menikmati suasana alam yang damai dan menenangkan, cocok untuk liburan keluarga di bogor.

Camp Hulu Cai berlokasi di Jl. Veteran III, Cibedug, Kecamatan Ciawi, Bogor. Hanya berjarak sekitar 45 menit perjalanan dari pusat kota Bogor, tempat ini pun mudah dijangkau bagi warga Jabodetabek dan sekitarnya. 

Untuk masuk ke area ini, pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 20.000 per orang, dengan biaya tambahan untuk parkir. Camp Hulu Cai buka setiap hari selama 24 jam.

BACA JUGA:Rekomendasi Wardah Moisturizer Gel untuk Mencerahkan Wajah Pilihan Terbaik untuk Kulit Cerah 

Aktivitas Menarik di Camp Hulu Cai

1. Kegiatan Outbound Seru

Camp Hulu Cai juga menawarkan berbagai kegiatan outbound yang cocok untuk semua usia.

Bagi pencari petualangan, tersedia aktivitas seperti wall climbing, rappelling, flying fox, paintball, hingga arung jeram. 

Bagi anak-anak, terdapat mini flying fox dan high rope yang bisa dinikmati dengan aman.

Kegiatan-kegiatan ini tidak hanya menyenangkan, tetapi juga bisa menjadi sarana untuk meningkatkan kerjasama tim dan kebersamaan.

2. Menginap di Vila atau Camping Ground

BACA JUGA:Resep Puding Roti Tawar Kukus yang Lezat di Rumah, Camilan untuk Akhir Pekan

Camp Hulu Cai menawarkan berbagai jenis vila dengan fasilitas lengkap, memberikan pengalaman menginap yang istimewa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: