Komunitas Belajar Alphabet Beri Layanan Pendidikan Bagi Difabel, Kolaborasi Dengan DINSOS Lewat Program Bageur

Komunitas Belajar Alphabet Beri Layanan Pendidikan Bagi Difabel, Kolaborasi Dengan DINSOS Lewat Program Bageur

--

RADARTASIKTV.ID - Dalam rangkaian kegiatan Bageur (janjian bersama berbuat baik), tim melakukan kunjungan ke sejumlah penyandang disabilitas dan lanjut usia.

Pada kesempatan ini, bantuan kebutuhan dasar diserahkan kepada satu penyandang disabilitas dan tiga lanjut usia.

Penyerahan bantuan tersebut dilakukan oleh Plt kepala dinas sosial, serta perwakilan dari Bank BJB,  Baznas, Asia Plaza, dan komunitas belajar Alphabet.

Momen ini tentunya tidak hanya membawa kebahagiaan bagi penerima bantuan, akan tetapi menguatkan rasa kebersamaan dan kepedulian antarwarga.

BACA JUGA:Pemerataan Pembangunan, Pasangan Yusro Serap Aspirasi Warga di 10 Titik Pembangunan Masjid

BACA JUGA:5 Angkringan Tasikmalaya yang Wajib Kalian Coba, Yuk Catat Alamatnya

Selain memberikan bantuan, komunitas belajar alphabet juga fokus pada layanan pendidikan bagi anak-anak berkebutuhan khusus. 

Salah satu anak penyandang difabel yang dikunjungi, langsung menerima pendampingan dalam literasi numerasi melalui permainan yang dirancang untuk membuat proses belajar menjadi menyenangkan.

Pendampingan ini dilakukan oleh staf pengajar dari komunitas belajar alphabet,  yang dengan sabar mengarahkan dan mendampingi anak tersebut. 

BACA JUGA:Satpol PP Amankan Ratusan Botol Alkohol 70 Persen Siap Edar, Begini Kronologi Penggerebekannya

BACA JUGA:TWS Xiaomi Buds 5 Dengan Fitur AI Resmi Di Rilis Pada Oktober 2024

Ketua komunitas belajar Alphabet, Dian Apriliani menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk nyata kepedulian mereka terhadap anak-anak berkebutuhan khusus.

Ia menjelaskan bahwa setiap anak berhak mendapatkan layanan pendidikan yang setara, meskipun dalam kasus ini anak tidak dapat bersekolah.

Melalui kegiatan bageur ini,  komunitas belajar alphabet dan dinas sosial kota tasikmalaya berharap, dapat mendorong kesadaran masyarakat untuk bersama-sama memberikan dukungan kepada penyandang disabilitas dan lanjut usia, serta menghilangkan stigma yang sering melekat pada mereka. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: