Waspada! Bandar Narkoba Kini Menarget Masyarakat Desa, 60 Desa di Ciamis Telah Diproteksi Oleh BNN

Waspada! Bandar Narkoba Kini Menarget Masyarakat Desa, 60 Desa di Ciamis Telah Diproteksi Oleh BNN

Waspada! Bandar Narkoba Kini Menarget Masyarakat Desa, 60 Desa Di Ciamis Telah Diproteksi Oleh BNN --Rudiat

RADARTASIKTV.ID - Fakta mencengangkan diungkapkan oleh Badan Narkotika Nasional, BNN Kabupaten Ciamis, terkait adanya tren pergeseran peredaran gelap narkoba, dari wilayah perkotaan ke pedesaan.

Berdasarkan hasil analisa BNN, ada sejumlah faktor pemicu yang menyebabkan peredaran gelap narkoba, belakangan ini justru malam semakin menjamur di wilayah pedesaan.

Salah satu penyebabnya dikarenakan karakteristik masyarakat desa  yang cenderung terbuka, dibandingkan dengan masyarakat perkotaan, sehingga lebih mudah untuk dipengaruhi.  

BACA JUGA:Yayasan Kirana Sarimbit Ngaruwat Budaya di Situ Gede, Upaya Mencintai Bumi Dan Melestarian Kebudayaan

BACA JUGA:Polres Tasikmalaya Siapkan Posko Pengamanan Nataru 2025, 14 Pos Pam, 17 Pos Gatur, dan Pos Terpadu Didirikan

Guna mencegah semakin maraknya peredaran gelap narkoba ke pedesaan, BNN Kabupaten Ciamis, terus menggencarkan program desa bersinar atau bersih narkoba.

Seperti disampaikan kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten Ciamis, Yaya Suriadijaya, saat menggelar press release akhir tahun 2024, selasa siang. Menurutnya, hingga saat ini, sudah ada 60 desa bersinar di Kabupaten Ciamis, yang memiliki kemandirian untuk mencegah peredaran gelap narkoba. 

"Saat ini sudah ada 60 Desa Bersinar di Kabupaten Ciamis yang memiliki kemandirian untuk mencegah peredaran gelap narkoba," ujarnya.

BNN Kabupaten Ciamis menargetkan, jumlah desa bersinar pada tahun 2025 akan lebih banyak, sehingga dapat meminimalisir peredaran gelap narkoba ke wilayah pedesaan. 

BACA JUGA:Kabupaten Tasik Rayakan Tiga Momentum Bersejarah, Hari Ibu, HUT KORPRI, Hingga HUT PGRI Ke-79

BACA JUGA:Pemkot dan DPRD Banjar Gandeng Sejumlah Perguruan Tinggi Dalam Menyusun Raperda

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: