Perumdam Tirta Anom Jamin Pasokan Air Jelang Idul Fitri Terpenuhi, H-3 Idul Fitri Puncak Penggunaan Air Bersih

Perumdam Tirta Anom Jamin Pasokan Air Jelang Idul Fitri Terpenuhi, H-3 Idul Fitri Puncak Penggunaan Air Bersih --Sukirman
RADARTASIKTV.ID - Menjelang Idul Fitri 1446 h, Perumdam Tirta Anom Kota Banjar terus memastikan ketersediaan air bersih bagi pelanggan.
Berbagai persiapan dilakukan untuk menjamin distribusi air tetap lancar, seiring meningkatnya konsumsi saat masyarakat bersiap menyambut hari raya.
Direktur perumdam Tirta Anom, E. Fitrah Nurkamilah, mengungkapkan bahwa libur sekolah dan kepulangan para pemudik meningkatkan konsumsi air secara signifikan.
Ia memperkirakan h-3 lebaran akan menjadi puncak penggunaan air bersih. oleh karena itu, pelanggan diimbau untuk menyiapkan bak penampung guna mengantisipasi lonjakan kebutuhan.
Perumdam tirta anom berkomitmen untuk memberikan pelayanan optimal bagi pelanggan, agar pasokan air bersih tetap terjaga hingga perayaan Idul Fitri berakhir.
Kebutuhan air diperkirakan meningkat drastis dibandingkan hari biasa, sehingga kesiapsiagaan pengelola air menjadi prioritas utama.
BACA JUGA:Polres Ciamis Amankan Ratusan Motor Pelanggar Lalin, Ciptakan Rasa Aman dan Nyaman Bagi Pemudik
Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: