Cara Daftar Jadi Affiliator Shopee untuk Pemula, Kamu Bisa Dapat Komisi Lho!
Radar TV - Apa itu affiliator? Affiliator merupakan seseorang yang mendaftar dan berpartisipasi dalam program afiliasi suatu perusahaan. Kamu harus tau nih gimana cara daftar jadi affiliator shopee. Sebagai affiliator, kamu punya peran sebagai mitra yang bekerja sama dengan perusahaan atau platform e-commerce untuk mempromosikan produk atau layanan mereka kepada khalayak yang lebih luas. Yuk simak cara jadi affiliator shopee berikut ini.
Ini Dia Cara Daftar Jadi Affiliator Shopee
BACA JUGA: Cara Bikin Toko Online Shopee Mudah untuk Pemula -Langkah pertama, silahkan buka situs web resmi shopee terlebih dahulu. -Scroll ke bagian bawah halaman dan cari tautan "Afiliasi" atau "Shopee Affiliate Program". Lalu, klik pada tautan tersebut. -Nah, setelah halaman Afiliasi Shopee terbuka, cari dan klik opsi "Daftar" atau "Sign Up". -Silahkan isi formulir pendaftaran dengan informasi yang diperlukan, seperti nama lengkap, alamat email, nomor telepon, dan informasi lain yang diminta. -Jangan lupa untuk baca dan setujui syarat dan ketentuan yang berlaku untuk menjadi afiliasi Shopee. -Setelah kamu mengisi formulir dan menyetujui syarat dan ketentuan, klik tombol "Daftar" atau "Sign Up" untuk mengirimkan permohonan pendaftaran. -Selanjutnya, tim Shopee akan meninjau permohonan kamu. Kalau disetujui, kamu akan menerima email konfirmasi yang berisi instruksi selanjutnya. -Terakhir, setelah kamu menerima konfirmasi, silahkan ikuti petunjuk untuk mengakses panel afiliasi Shopee. Di sana, kamu akan dapat tautan afiliasi yang bisa kamu gunakan untuk mempromosikan produk Shopee. Jangan lupa untuk baca pedoman dan kebijakan afiliasi Shopee dengan teliti agar memahami aturan dan kewajiban yang perlu kamu patuhi sebagai afiliasi yaa. Nah, itulah tadi cara daftar jadi affiliator yang bisa kamu ikuti. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba. (***)Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: