BEASISWA JFLS 2024 Segera Dibuka, Program Beasiswa Terbuka Bagi Mahasiswa Unsil, Begini Cara Daftarnya
Beasiswa JFLS 2024 segera dibuka, program beasiswa terbuka bagi mahasiswa Unsil.-jfls-
TASIKMALAYA, RADAR TASIK TV - Beasiswa Jabar Future Leaders Scholarship (JFLS) 2024 akan segera dibuka. Pendaftaran mulai dibuka pada tanggal 20 Juni sampai dengan 20 Juli 2024.
Beasiswa JFLS 2024 dapat diikuti oleh mahasiswa Jawa Barat yang kuliah di perguruan tinggi yang bekerjasama dengan Pemprov Jabar, termasuk Universitas Siliwangi (Unsil) Tasikmalaya.
Mahasiswa Unsil Tasikmalaya berkesempatan untuk mengikuti program Beasiswa JFLS 2024, karena Universitas Siliwangi menjadi salah satu mitra perguruan tinggi Pemprov Jabar.
Sambil menunggu pendaftaran dibuka, mahasiswa Unsil dapat mengetahui informasi pendaftaran JFLS 2024 melalui website resmi beasiswa-jfl.jabarprov.go.id.
BACA JUGA:Resep dan Manfaat Ginger Shot, Minuman Sehat Ala Bule yang Sedang Viral
Pada website resmi JFLS tersebut, kamu dapat menemukan informasi lengkap seputar JFLS 2024, mulai dari jadwal pendaftaran, alur seleksi, hingga jenis beasiswa yang dapat diikuti.
JFLS 2024 ini tak boleh dilewatkan oleh para mahasiswa, karena program ini menawarkan bantuan biaya pendidikan serta program pendampingan bagi mahasiswa penerima.
Kemudian, beasiswa dari Pemprov Jabar ini juga terbuka bagi mahasiswa jenjang D3, D4, S1, S2, serta S3.
Syarat-syarat JFLS 2024
BACA JUGA:KPU Banjar Terima 1 Pendaftar Bakal Calon Jalur Perseorangan
Pertama, hanya dapat diikuti oleh warga Jawa Barat yang ber-KTP Jawa Barat.
Kedua, bagi jenjang D3 dan D4/S1 maksimal berusia 25 tahun.
Ketiga, bagi jenjang S2 maksimal berusia 35 tahun.
Keempat, bagi jenjang S3 maksimal berusia 40 tahun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jfls