Bima Arya Dan Uu Ruzhanul Ulum Jalan-Jalan Ke Pedestrian Cihideung Hingga Ngopi Bareng, Ada Apa?

Bima Arya Dan Uu Ruzhanul Ulum Jalan-Jalan Ke Pedestrian Cihideung Hingga Ngopi Bareng, Ada Apa?

Bima Arya Dan Uu Ruzhanul Bangun Komunikasi Politik, Jalan-Jalan Ke Pedestrian Cihideung Hingga Ngopi Bareng - Hasbi--

RADAR TASIK TV - Wilayah Pedestrian Cihideung nampak berbeda, dengan pemandangan mantan Wali Kota Bogor dua periode yang juga politisi PAN, Bima Arya, yang jalan-jalan bersama mantan Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum pada Rabu siang.

Pertemuan antar politisi yang maju di Pilgub 2024, Jawa Barat tersebut disinyalir untuk membangun chemistry. Sebelumnya juga mereka berdua merupakan sahabat karib dan sudah saling mengenal sejak lama. 

Keduanya tak memungkiri bahwa silaturahmi ini berkaitan dengan komunikasi politik menjelang Pilgub 2024 Jawa Barat.

Keduanya sempat membeli peci di salah satu toko di Cihideung kemudian lanjut menaiki delman untuk ngopi bareng di salah satu cafe di pusat kota.

BACA JUGA:Kamu Harus Tau! Ini Dia Cara Mendapatkan Robot di PUBG Mobile Panduan Lengkap untuk Event Mecha Fusion

BACA JUGA:Rahasia Kecantikan Alami, Ini Dia Cara Membuat Toner Air Beras Agar Wajah Glowing dan Awet Muda, Cobain Deh!

"Saya sengaja pas lagi di Tasikmalaya silaturahmi dengan pak Uu. Kita tahu beliau ini kan Wagub selama 5 tahun ini pasti banyak ilmunya. Ilmu menjalankan pemerintahan dan ilmu meraih kemenangan.” Ujar Bima.

Mantan Wagub Jabar, Uu Ruzhanul Ulum menuturkan, sebagai sahabat karib, ketika Bima datang ke Tasikmalaya, dirinya tentu harus menyambut.

Sehingga dirinya menemani langsung Bima Arya, ketika jalan-jalan di pedestrian Cihideung. Walaupun pertemuan tersebut juga sambil membicarakan politik.

"Apalagi prinsip hidup saya adalah silaturahmi yang abadi, kepentingan yang kadang-kadang tak abadi. Artinya sekalipun tak ada kepentingan politik dengan Pak Bima, saya sebagai sahabat akan terus menjaga ikatan tersebut.” Ujar Uu.

Uu menambahkan, hasil dari pertemuan tersebut akan dilaporkan pihaknya ke DPP PPP. Apakah endingnya PPP akan berkoalisi, tentunya perjalanan komunikasi tersebut dinilai Uu masih panjang.

BACA JUGA:Hari Ini!CODM Rilis Patch Update Season 5 Membawa Banyak Fitur Menarik Yuk, Simak Selengkapnya!

BACA JUGA:Tips Pola Makan Sehat untuk Usia 40 Tahun, Rekomendasi Makanan dan Porsi

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut ini:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: