4 Bahaya Urin dan Kotoran Kucing Bagi Manusia yang Harus Diketahui Cat Lovers

4 Bahaya Urin dan Kotoran Kucing Bagi Manusia yang Harus Diketahui Cat Lovers

4 Bahaya Urin dan Kotoran Kucing Bagi Manusia yang Harus Diketahui Cat Lovers-Radartasiktv/Dela-

RADAR TASIK TV - Kucing adalah salah satu hewan peliharaan yang populer di berbagai belahan dunia. 

Namun, di balik kegemasannya, ada beberapa risiko kesehatan yang perlu diperhatikan oleh para cat lovers yaitu terkait urin dan kotoran kucing

Dalam artikel ini, kita akan membahas dampak negatif sering menghirup urin dan kotoran kucing serta beberapa cara untuk menjaga kesehatanmu dan kucingmu.

Dampak Negatif Menghirup Urin dan Kotoran Kucing

1. Efek Buruk Gas Amonia Bagi Pernapasan

BACA JUGA:Ini Target dan Harapan David da Silva pada Leg Kedua Madura United vs Persib, Bawa Juara Liga 1 2023/2024?

Pup dan urin kucing yang tidak rutin dibersihkan dapat menyebabkan penumpukan gas amonia. 

Gas ini terbentuk dari kombinasi nitrogen dan hidrogen, zat ini bisa menimbulkan bau menyengat yang dapat menyebabkan rasa mual dan sakit kepala pada sebagian orang. 

Menghirup gas amonia dalam jumlah yang tinggi dan durasi yang lama tentu bisa sangat berbahaya bagi kesehatan pernapasan jangka panjang.

Seperti iritasi pada paru-paru, batuk, mengi, dan sesak napas. Orang dengan riwayat penyakit pernapasan seperti asma lebih rentan terhadap dampak buruk ini.

BACA JUGA:SIMAK LIVE Streaming Borneo FC vs Madura United yang Bisa Anda Tonton! Siapa yang Finis Posisi Ketiga?

2. Risiko Toksoplasmosis

Menurut Mayo Clinic, kotoran kucing yang tidak segera dibersihkan dapat mengandung parasit Toxoplasma gondii, yang bisa menyebabkan penyakit toksoplasmosis. 

Penyakit ini sangat berbahaya bagi orang dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah, seperti wanita hamil dan orang dengan penyakit autoimun. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: