Hari Senin, Warga Muhammadiyah di Kota Tasik Sudah Mulai Berpuasa, dan Salat Tarawih Minggu Malam

Senin 11-03-2024,09:57 WIB
Reporter : Hasbi
Editor : Klendi

Hari Senin, Warga Muhammadiyah di Kota Tasik Sudah Mulai Berpuasa, dan Salat Tarawih Minggu Malam

 

RADAR TASIK TV – Warga Muhammadiyah sudah memulai puasa Ramadan pada Senin 11 Maret 2024. 1 Ramadan 1445 Hijriah dari kaca mata Muhammadiyah jatuh pada Senin ini, sedangkan pemerintah sendiri menetapkan 1 Ramadan esok hari di 12 Maret 2024.

Perbedaan tersebut bukanlah hal yang mesti diperdebatkan. Intinya tetap masyarakat harus menjaga kerukunan meski ada perbedaan dalam penetapan 1 Ramadan 1445 Hijriah.

BACA JUGA:Jelang Ramadan 1445 Hijriah, Pasar Cikurubuk Ramai Pengunjung. Daging Ayam Mahal Tetap Diserbu Pembeli

BACA JUGA:Sambut Ramadan, Makam Bupati Galuh Ramai Diziarahi Warga, Tradisi Tingkatkan Keimanan

Seperti di Kota Tasikmalaya, warga Muhammadiyah di Kota Resik ini sudah mulai berpuasa pada Senin. Hal tersebut juga dikonfirmasi oleh Sekretaris PD Muhammadiyah Kota Tasikmalaya, Asep Rahmat.

“Insya Alloh warga Muhammadiyah mulai hari ini Senin 1 Ramadhan 1445 H bertepatan dgn 11 Maret 2024 M mulai melaksanakan Ibadah Shaum,” ujar Asep Rahmat.

BACA JUGA:Penting Bagi yang Sedang Diet, Berikut ini 8 Buah yang Bagus Dikonsumsi Saat Pagi Hari, Dijamin Berenergi

BACA JUGA:Kota Tasik Dinilai Belum Layak Terima Penghargaan Adipura, Sertifikat Adipura Dinilai Kepentingan Pj Wali Kota

Masjid-masjid pun sudah melaksanakan salat Tawawih, salah satunya seperti di Masjid Istiqomah PRM Gunung Gede.

“dan tadi malam di Masjid- Madjid mulai melaksanakan ibadah sholat Tarowih.” tambahnya.

Asep menegaskan penetapan tersebut sejalan dengan PP Muhammadiyah nomor : 1/MLM/I.0/E/2024. 

BACA JUGA:Cara Memperbaiki KTP Yang Rusak, Bisa Ganti Baru Begini Caranya

BACA JUGA:Beras Mahal, Mahasiswa Di Ciamis Ontrog Kantor Bulog, Pemerintah Biarkan Mafia Beras Permainkan Harga

Kategori :