Ribuan Warga Padati Cek Kesehatan Gratis, Pasien Sakit Berat Langsung Dirujuk ke Rumah Sakit
Ribuan Warga Padati Cek Kesehatan Gratis Di Banjar, Pasien Sakit Berat Langsung Dirujuk Ke Rumah Sakit--
RADARTASIKTV.ID - Lapang bhakti taman kota Banjar dipadati warga, sabtu pagi. Mereka berbondong-bondong mengikuti cek kesehatan dan pengobatan gratis yang digelar dalam rangka puncak peringatan hari kesehatan nasional ke-61.
Satu per satu, warga memeriksakan kesehatannya yang ditangani langsung petugas medis. Dinas kesehatan kota Banjar bekerja sama dengan sejumlah organisasi profesi bidang kesehatan. Dokter umum hingga spesialis siap melayani.
Kepala dinas kesehatan kota Banjar, Saifuddin mengatakan,cek kesehatan gratis ini merupakan upaya deteksi dini agar masyarakat mengetahui kondisi kesehatannya.
BACA JUGA:170 Kendaraan Bermotor Pemkot Banjar Nunggak Pajak, Terkendala Anggaran Jadi Alasan Belum Bayar
BACA JUGA:Akhirnya Setelah 5 Tahun Menunggu, Film SpongeBob akan Tayang Desember 2025!
Bagi pengunjung yang terdeteksi sakit berat, langsung dirujuk ke rumah sakit. Sedangkan yang mengalami keluhan ringan, langsung mendapat obat secara gratis.
Saifuddin menambahkan, kesehatan adalah investasi yang harus dijaga dengan berperilaku hidup bersih dan sehat.
"Cek kesehatan gratis untuk deteksi dini agar masyarakat mengetahui kondisi kesehatannya. Kalau sehat ya sehat, kalau ada gejala penyakit segera diobati. nanti kalau ditemukan penyakit berat kita rujuk ke rumah sakit," ungkapnya.
Selain pelayanan kesehatan, pengunjung juga dihibur dengan pembagian hadiah dan penampilan musik. Sebelumnya, sejumlah rangkaian kegiatan telah dilaksanakan menjelang puncak peringatan.
Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: