Warung Mak Beng, Destinasi Kuliner di Bali Dinobatkan Sebagai Peringkat Ketiga Restoran Legendaris Dunia

Warung Mak Beng, Destinasi Kuliner di Bali Dinobatkan Sebagai Peringkat Ketiga Restoran Legendaris Dunia

Warung Mak Beng, Destinasi Kuliner di Bali Dinobatkan Sebagai Peringkat Ketiga Restoran Legendaris Dunia. Foto: Instagram/balifoodie.official--

RADAR TASIK TV - Warung Mak Beng didirikan pada tahun 1941 oleh Mak Beng, seorang wanita asal Nusa Penida. 

Sejak awal, warung ini terkenal dengan hidangan lautnya yang segar dan lezat, diolah dengan bumbu khas Bali yang kaya rempah.

Menu favorit para pecinta kuliner adalah ikan goreng dengan sambal matah yang pedas dan gurih, serta sup kepala ikan yang kaya rasa.

Keunikan rasa dan suasana tradisional warung inilah yang membuat Warung Mak Beng tak lekang oleh waktu.

Warung ini Terletak di Sanur, Bali, kembali menorehkan prestasi membanggakan.

Baca juga: Tips Memotong Kuku Kucing dengan Tepat, Agar Anabul Tidak Berontak

Baru-baru ini, Warung Mak Beng dinobatkan sebagai peringkat ketiga restoran legendaris dunia oleh TasteAtlas, sebuah platform panduan wisata kuliner ternama. 

Dinobatkannya sebagai salah satu restoran legendaris dunia merupakan pencapaian luar biasa bagi kuliner Indonesia.

Hal ini menunjukkan bahwa kuliner lokal Indonesia mampu bersaing dengan hidangan dari negara lain dan dihargai oleh dunia internasional.

Bagi kamu yang ingin mencicipi cita rasa Bali yang istimewa apalagi hidangan lautnya.

Baca juga: Mau Wajah Mulus Bebas Flek Hitam? Ini Dia Cara Ampuh Hilangkan Flek Hitam dengan Daun Pepaya, Cobain Deh!

Warung Mak Beng buka setiap hari dari jam 7 pagi hingga 10 malam. Harganya pun cukup terjangkau, sehingga kamu dapat menikmati hidangan lezat tanpa perlu menguras kantong.

Dengan cita rasa legendarisnya yang tak lekang oleh waktu, Warung Mak Beng akan memberikan kamu pengalaman destinasi kuliner legendaris Bali yang tak terlupakan.

Warung Mak Beng telah menjadi destinasi wajib bagi pecinta kuliner yang berkunjung ke Bali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: