Siagakan Ratusan Personel, Polres Banjar Petakan Potensi Kerawanan Konflik Pada Pilkada 2024

Siagakan Ratusan Personel, Polres Banjar Petakan Potensi Kerawanan Konflik Pada Pilkada 2024

Polres Banjar Petakan Potensi Kerawanan Konflik Pilkada, Ratusan Personel Siap Lakukan Pengamanan Maksimal--Sukirman

Siagakan Ratusan Personel, Polres Banjar Petakan Potensi Kerawanan Konflik Pada Pilkada 2024

RADAR TASIK TV - Sebanyak 280 petugas gabungan dilibatkan dalam simulasi Sispamkota, dalam rangka pengamanan tahapan pemiihan Gubernur dan wagub serta wali dan wakil wali Kota Banjar di wilayah hukum Polres Banjar.

Simulasi tersebut merupakan salah satu bentuk kesiapan Polres Banjar dalam mengadapi tahapan Pilkada serentak.

Jumlah personel yang akan diterjunkan dalam pengamanan Pilkada nantinya tidak akan ada perubahan. Pasalnya, personel yang akan diterjunkan dalam pengamanan tahapan Pilkada Banjar pun sebanyak 280 petugas.

BACA JUGA:Didominasi Wajah Lama, 50 Anggota DPRD Ciamis Periode 2024-2029 Resmi Dilantik

BACA JUGA:Mahasiswa Gelar Aksi Unjuk Rasa Di Depan Pertamina, Massa Minta Mapia Migas Diberantas

Menurut Kapolres Banjar AKBP Danny Yulianto, pihaknya akan memetakan potensi kerawanan dalam tahapan Pilkada serentak tahun 2024.

AKBP Danny menjelaskan potensi kerawanan diprediksi terjadi saat distribusi surat suara, pemilihan dan pemungutan suara serta penetapan pasangan calon.

"Untuk sementara ini sedang kita petakan titik-titik rawan. Kemungkinan terjadi pada saat distribusi, saat pemilihan, pemungutan maupun penetapan calon,"ujar AKBP Danny Yulianto.

Kapolres Banjar menambahkan, simulasi ini merupakan puncak dari latihan persiapan sebelum Operasi Mantap Praja yang akan dimulai pada 21 Agustus hingga akhir Desember 2024.

BACA JUGA:Kisruh PPBD, Ratusan Siswa di Kota Tasikmalaya Terancam Putus Sekolah

BACA JUGA:Jaring Atlet Balap Sepeda Lewat Galuh Youth Criterium 2024, Hilangkan Kebiasaan Anak Ketergantungan Gadget

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: