226 Warga Binaan Lapas Ciamis Dapat Remisi Kemerdekaan, 5 Orang Langsung Bebas Setelah Ikut Upacara Bendera

226 Warga Binaan Lapas Ciamis Dapat Remisi Kemerdekaan, 5 Orang Langsung Bebas Setelah Ikut Upacara Bendera

226 Warga Binaan Lapas Ciamis Dapat Remisi Kemerdekaan, 5 Orang Langsung Bebas Setelah Ikut Upacara Bendera--Rudiat

226 Warga Binaan Lapas Ciamis Dapat Remisi Kemerdekaan, 5 Orang Langsung Bebas Setelah Ikut Upacara Bendera

 

RADAR TASIK TV - Peringatan ke-79 tahun Kemerdekaan Republik Indonesia menjadi saat yang paling dinantikan bagi para warga binaan, di lembaga pemasyarakatan kelas 2B Ciamis.

Karena selain mendapatkan kado istimewa berupa remisi atau pemotongan masa tahanan, mereka diberikan kesempatan untuk mengikuti upacara bendera bersama para pejabat, di lingkungan pemerintah daerah Kabupaten Ciamis.

BACA JUGA:Wow Bikin Pangling, Warga Sukses Sulap Kampung Sepi Jadi Tempat Kuliner yang Ramai

BACA JUGA:Tingkatkan Partisipasi Pemilih Pemula, KPU Sasar Guru SMA Karena Dianggap Dekat Dengan Pemilih Pemula

Berdasarkan data dari lembaga pemasyarakatan kelas 2B Ciamis, jumlah warga binaan yang mendapatkan remisi kemerdekaan tahun ini sebanyak 226 orang. 5 diantaranya langsung bebas, setelah menerima berkas remisi yang diserahkan Pj Bupati Ciamis,Engkus Sutisna.

Disampaikan kalapas 2B Ciamis, Beni Nurrahman, remisi kemerdekaan merupakan penghargaan bagi para narapidana yang telah memenuhi syarat sesuai perundang-undangan.

"Seluruh Narapidana yang mendapatkan remisi kemerdekaan telah memenuhi persyaratan sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku,"ujar Beni.

Bagi para narapidana yang langsung bebas saat remisi kemerdekaan, diharapkan tidak lagi terjerat kasus pidana,sehingga bisa hidup normal ditengah masyarakat.

BACA JUGA:PKB Mantap Usung Iip Di Pilkada Tasikmalaya 2024, Berpasangqn Dengan Ade Sugianto?

BACA JUGA:Puluhan Rumah Tangga Di Ciamis Kandas Akibat Judol, Uang Resiko Dapur Habis Untuk Deposit Slot

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: