Stabilkan Harga Jelang Nataru Pemkab Ciamis Gelar OPM, Masyarakat Bisa Belanja Sembako Dengan Harga Terjangkau
STABILKAN HARGA JELANG NATARU, PEMKAB CIAMIS GELAR OPM --
RADARTASIKTV.ID - Untuk mengantisipasi lonjakan harga kebutuhan pokok menjelang akhir tahun, Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar operasi pasar murah di lapangan Sukajadi, Kecamatan Sadananya.
Berbagai bahan pokok dijual dengan harga terjangkau. Beras kualitas medium, misalnya, dijual Rp 60.000 per lima kilogram. Gula pasir seharga Rp 17.500 per kilogram, minyak goreng Rp 15.500 per liter, tepung terigu Rp 10.000 per kilogram, dan telur ayam dijual Rp 29.500 per kilogram.
Selain sembako, operasi pasar ini juga menyediakan berbagai jenis sayuran dan buah-buahan segar yang didatangkan langsung dari petani lokal. Harga yang ditawarkan juga lebih murah dibandingkan harga di pasar.
BACA JUGA:Panduan Memilih Keyboard, Mengetahui Jenis dan Fitur yang Paling Sesuai dengan Kebutuhan Anda
BACA JUGA:7 Manfaat Utama Buah Naga yang Wajib Kamu Ketahui untuk Gaya Hidup Sehat, Ternyata Selengkap ini....
"Kita ingin memastikan tidak ada kelangkaan barang menjelang akhir tahun, sehingga masyarakat bisa mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau," ujarnya.
Operasi pasar murah ini tak hanya digelar di Kecamatan Sadananya, tetapi juga di kecamatan-kecamatan lain di Kabupaten Ciamis, tujuannya adalah memastikan masyarakat di seluruh wilayah dapat membeli kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau.
BACA JUGA:7 Manfaat Utama Buah Naga yang Wajib Kamu Ketahui untuk Gaya Hidup Sehat
Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: