Semua OPD di Lingkungan Pemkot Tasik Akan Dilatih Kehumasan, Bakal Diajarkan Menulis Berita

Semua OPD di Lingkungan Pemkot Tasik Akan Dilatih Kehumasan, Bakal Diajarkan Menulis Berita

Semua Opd Di Lingkungan Pemkot Tasik Akan Dilatih Kehumasan, Diajarkan Membuat Berita Untuk Berbagai Jenis Media--Hasbi

RADARTASIKTV.ID - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Tasikmalaya berencana untuk mengumpulkan setiap perwakilan organisasi perangkat daerah (OPD) untuk dilatih kehumasan.

Kepala Dinas Kominfo Kota Tasikmalaya, Hanafi menyampaikan, hal ini menjadi penting, karena informasi-informasi tentang kerja Pemerintah dan hal yang positif serta bermanfaat bagi warga, perlu disampaikan secara luas kepada masyarakat melalui berbagai media, baik media massa atau media sosial.

Sehingga, setiap OPD nantinya bisa memiliki SDM yang ahli dalam hal tersebut, sehingga program-program bisa tersampaikan kepada masyarakat secara maksimal.

Mereka yang sudah dilatih nantinya akan membuat berita, menghandle dan menyampaikan informasi dari berbagai media.

BACA JUGA:Sensasi Buka Puasa Di Atas Kapal Pesiar Sungai Nil, Menikmati Makanan Mesir Sembari Dihibur Tarian Sufi

BACA JUGA:Pidato Perdana Wali Kota Banjar di Gedung Wakil Rakyat , Pemkot Banjar Libatkan Masyarakat Dalam Pembangunan

“Kita ingin meningkatkan sdm pengelolaan kehumasan bagaimana membuat berita menghandle dan menyampaikan informasi dari berbagai media, salah satunya media sosial. Media sosial Pemkot sebagai sarana menyampaikan informasi tugas-tugas pemerintah.

Kita secepannya lah, kami gapunya anggaran untuk itu tapi kita bisa sinergi dengan berbagai pihak termasuk media kalau mau bantu rekan-rekan pemkot ya oke,” ujarnya. 

Hanafi menambahkan, pelatihan akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini, namun pihaknya mengaku program tersebut merupakan program tanpa anggaran dan mengandalkan sinergi dengan berbagai pihak, termasuk media.

BACA JUGA:Perubahan Anggaran Mobil Dinas Rp 1,8 Miliar Harus Dikawal, Aktivis Minta Anggaran Lebih Manfaat Bagi Rakyat

BACA JUGA:Pemkot Bentuk UPTD Perlindungan Perempuan dan Anak, Program Strategis dan Sangat Diperlukan di Masa Depan

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: