Bahlil Lahadalia Safari Ramadan Ke Ponpes Miftahul Huda, Minta Doa Untuk Bangsa Indonesia dan Partai Golkar

Bahlil Lahadalia Safari Ramadan Ke Ponpes Miftahul Huda, Minta Doa Untuk Bangsa Indonesia Dan Partai Golkar--Nurohman
RADARTASIKTV.ID - Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, mengajak jajaran pengurus partainya, safari ramadan ke sejumlah Pondok Pesantren. Salah satunya adalah Pondok Pesantren Miftahul Huda yang berada di Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya.
Dalam kunjungan itu, Bahlil dan rombongan diterima langsung oleh pimpinan umum Pondok Pesantren Miftahul Huda, Kiai Haji Asep Maoshul Affandy, beserta keluarga pengasuh pondok pesantren.
Pria yang juga menjabat sebagai menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) itu menegaskan, tujuan dari safari ramadan ini untuk memohon doa bagi keselamatan bangsa, keselamatan presiden dan wakil Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, serta Gibran Rakabuming Raka, agar diberikan perlindungan dalam menjalankan tugasnya. Serta keselamatan kader partai Golkar.
BACA JUGA:Minyak Goreng Subsidi di Kota Banjar Lolos Uji Kuantitas, Dinas KUKMP Pastikan Tak Ada Pengurangan
Safari ramadan ini sebagai upaya partai Golkar dalam meminta nasihat para tokoh serta para kiai. Juga sebagai bentuk konsolidasi. Bahlil mengatakan konsolidasi tidak hanya dilakukan saat ada pemilu saja, setiap saat ada waktu, pihaknya harus melakukan silaturahmi.
“Hari ini kami dari DPP Golkar bersilaturahmi ke pondok pesantren bersama kiyai, tujuannya seperti biasa saya melakukan kunjungan safari ramadan, memohon mendoakan bangs akita selalu dalam lindungan Allah SWT, yang kedua ini adalah bentuk partai Golkar dalam meminta nasihat para tokoh tokoh para kiyai, saya fikir kondidi bangsa yang seperti ini memang alangkah lebih baik untuk menjalin komunikasi terus menerus, supaya ada fikiran dari para tokoh utama kepada kami partai Golkar untuk bersama mencari Solusi kalau ada masalah,” ujarnya.
Dalam kesempatan ini, DPP Golkar turut memberikan sejumlah bantuan, diantaranya pembangunan asrama putri untuk Ponpes. Fasilitas akses internet gratis dan laptop dari menteri komunikasi dan digital, meutya hafid, serta bantuan sarung dan dua kuintal telur dari menteri kependudukan dan pembangunan keluarga, wihaji.
BACA JUGA:Minim Akses, Ortu Siswa SMAN 1 Banjar Inisiatif Bangun Tangga, Pembiayan Ditanggung Dari Donasi
Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: