Harga Daging Ayam Anjlok, Pedagang Sulit Dapat Untung, Dinas KUKMP Banjar Belum Intervensi Pasar

Harga Daging Ayam Anjlok, Pedagang Sulit Dapat Untung, Dinas KUKMP Banjar Belum Intervensi Pasar

Harga Daging Ayam Anjlok, Pedagang Sulit Dapat Untung, Dinas Kukmp Banjar Belum Intervensi Pasar--Hasbi

RADARTASIKTV.ID - Sebelum lebaran idul fitri beberapa waktu lalu, harga daging ayam di pasaran anjlok hingga 25 ribu rupiah per kilogram, padahal harga normal di pasaran yakni 30 hingga 32 ribu rupiah per kilogram. 

Para pedagang mengaku harga daging ayam kembali naik seribu hingga dua ribu rupiah per kilogram, tetapi kenaikan harga dianggap belum normal. Mereka menduga stok melimpah dan sulit menjual karena daya beli masyarakat menurun.

Selain itu para pedagang menyebut harga cenderung tidak stabil karena tidak sesuai dengan harga pakan dengan harga jual. 

BACA JUGA:Jemaah Masjid Agung Pertanyakan Keberadaan Penjaga WC, Minta Penjaga WC Wanita Harus Dijaga Wanita

BACA JUGA:Wabup Tasikmalaya Ikut Ramaikan Tradisi Ngubyag Balong, Jadi Simbol Kebahagiaan Masyarakat

Kepala Bidang Perdagangan Dinas Kukmp Kota Banjar, Rianti Savitrie menyebut pihaknya belum melakukan intervensi untuk menjaga harga lebih stabil. Rianti menduga, pasca lebaran daya beli masyarakat berkurang sehingga stok melimpah karena tidak diimbangi dengan permintaan. 

Rianti berharap harga daging ayam di pasaran kembali normal sehingga peternak dan pedagang mendapatkan keuntungan. 

BACA JUGA:Diduga Gegara Juru Parkir Liar, PAD Kota Tasikmalaya Dari Sektor Parkir Turun Jadi Sekitar Rp 2 Miliar

BACA JUGA:Penjaga WC Masjid Agung Tasik Ternyata Harus Setor Rp 65 Ribu Per Hari, Saat Sepi Terpaksa Nombok Bayar

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut :

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: