Bikin Malu Banget! Lakukan Tips Ini Biar Lipstik Merah Gak Nempel di Gigi!
RadarTv - Hallo ladies, siapa coba yang pernah ngalamin kejadian lipstiknya nempel di gigi? Pengalaman ini, tentunya sangat memalukan sekali. Mungkin saja, saat kejadian kamu ingin tiba-tiba menghilang dari hadapan banyak orang yang melihat gigimu merah karena lipstik. Semoga tidak sampai terulang lagi ya. Dari pengalaman di atas, tentunya membuat kamu akan lebih berhati-hati dalam memilih lipstik merah tanpa nempel di gigi. BACA JUGA: Tips dan Trik Menggunakan Lipstik Merah Gak Bikin Norak! Tahukah kamu kejadian yang memalukan tersebut terjadi karena beberapa sebab. Hal ini, wajib kamu ketahui supaya kamu tidak mengalaminya lagi. Beberapa di antaranya, yaitu: Pertama, tekstur lipstik yang lebih lembut atau krim yang dapat membuatnya lebih mudah untuk melekat pada gigi. Lipstik yang mempunyai sifat yang lebih mudah meleleh juga mempunyai kemungkinan besar untuk mudah menempel di gigi. Kedua, Jika saat mengaplikasikannya tidak hati-hati dan tidak presisi, kemungkinan lipstik akan melampui garis bibir dan menempel pada gigi. Ketika kamu berbicara, makan, atau tersenyum lipstik dapat dengan mudahnya berpindah dan menempel di gigi. Ketiga, Penggunaan lipstik yang terlalu banyak juga meningkatkan risiko lipstik menempel di gigi. BACA JUGA: Siap Tampil Cantik Dengan 10 Rekomendasi Lipstik Awet Seharian! Setelah mengetahui beberapa penyebabnya, kamu juga harus mengetahui beberapa tips dan triknya supaya lipstik tidak menempel di gigi.
Tips Lipstik Merah Tanpa Menempel di Gigi
1. Gunakan Pensil Bibir
Kamu bisa menggunakan pensil bibir dengan warna merah yang kamu pakai. Oleskan dengan hati-hati agar dapat membantu mencegah lipstik merah meluber sampai ke gigi.2. Hapus Kelebihan Lipstik
Jika kamu menggunakan lipstik yang terlalu banyak dan berlebihan, kamu bisa menghapusnya dengan jarimu. Caranya, letakkan jari di dalam mulut dan buat gerakan seperti mengisap jari secara perlahan. Hal ini, akan membantu menghapus kelebihan lipstik yang mungkin menempel di dalam mulut dan mengurangi risiko lipstik nempel di gigi. BACA JUGA: Mau Cantik Glowing Alami? Intip Yuk, Bagaimana Rahasianya!3. Gunakan Straw saat Minum
Saat menggunakan lipstik merah ini dan kamu ingin minum, gunakanlah sedotan untuk menghindari lipstik merahmu terkena gigi.4. Periksa Gigi Setelah Menggunakan Lipstik
Setelah memakai lipstik, periksalah gigi kamu di cermin untuk memastikan tidak ada lipstik yang menempel di gigi. Jika ada, hapuslah dengan jari bersih, kapas atau tisu untuk menghapusnya dengan lembut. BACA JUGA: Lipstik Produk Wardah, Cocok untuk Sehari-hari5. Gunakan Lipstik yang Tahan Lama
Gunakanlah lipstik merah yang mengandung formula tahan lama untuk mengurangi kemungkinan lipstik berpindah ke gigi. Lipstik yang mengandung formula matte atau satin cenderung memiliki daya tahan yang lebih baik. Dengan menggunakan tips ini kamu dapat memakai lipstik merah sesuka hatimu, tanpa takut akan menempel di gigi. Selamat mencoba, semoga bermanfaat. ****Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: