Yuk Bermain Air di Teejay Waterpark Tasikmalaya, Tempat Wisata Terjangkau di Pusat Kota, Cocok Ajak Anak

Yuk Bermain Air di Teejay Waterpark Tasikmalaya, Tempat Wisata Terjangkau di Pusat Kota, Cocok Ajak Anak

Yuk Liburan di Teejay Waterpark Tasikmalaya--

BACA JUGA:6 Curug Mempesona Di Tasikmalaya, Cocok Untuk Yang Sedang Mencari Ketenangan

BACA JUGA:5 Khasiat Bawang Putih Yang Belum Banyak Terungkap, Dari Obat Flu Hingga Obat Hipertensi

Bagi penyuka tantangan, kamu harus coba wahana seluncuran dewasa setingi 20 meter. Kamu bisa merasakan sensasi seluncur menggunakan ban atau tanpa ban dari ketinggian.

Tak hanya itu, pengunjung anak juga bisa menikmati seluncuran dan berenang di kolam air dangkal dengan tong air tumpah yang siap memberikan kamu sensasi terkena tumpahan air dari ember besar.

Teejay mempunyai 10 seluncuran air, 2 ember tumpah, dan air mancur dengan banyak bentuk.

Tidak lupa dengan kolam anak, kamu akan menemukan hal yang berbeda dari sebelumnya ada berbagai atribut bajak laut dan hewan hewan laut yang membuat kamu tertuju ke objek itu.

Disamping kolam itu terdapat kapal laut yang besar berwarna coklat.

Selain menjadi kawasan anak, ini juga cocok untuk dipakai berfoto-foto. Kolam anak ini hanya setinggi 40 cm, sehingga aman untuk anak.

Tidak puas bermain di kolam renang saja? Kamu juga dapat mengajak anak kamu bermain di arena playground.

Permainan-permainan anak yang tak kalah seru, ada perosotan, rumah-rumahan, mobil mobilan, hingga kuda-kudaan.

Semua permainan disitu sudah memakai bahan yang empuk sehingga aman untuk anak kamu, sehingga anak-anak tak luka jika terjatuh.

BACA JUGA:Cukup Pakai 2 Bahan Ini, Kerak Kuning Pada Keramik Kamar Mandi Langsung Rontok, Begini Caranya

BACA JUGA:10 Tanamah Hias Terbaik Bikin Rumah Tambah Cantik, Harga Terjangkau dan Perawatan Mudah

Disana juga ada hewan hewan seperti rusa, bebek, dan hewan lainnya. Sehingga anak kamu bisa belajar dan mengenal hewan hewan di sana. Untuk saat ini, sudah tidak ada lagi pertunjukan burungmerak.

Kalau kamu lelah setelah berenang seharian, kamu bisa istirahat di saung-saung yang disediakan dan kamu bisa memesan makanan atau minuman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: