Resep Sate Maranggi Khas Purwakarta, Daging Empuk dan Bumbu Meresap Ke Dalam
Resep Sate Maranggi Khas Purwakarta, Daging Empuk dan Bumbu Meresap Ke Dalam.Instagram/satemaranggiabahdanish--
Bumbu halus:
- 10 bawang merah
- 4 bawang putih
- 1 sdt ketumbar sangrai
- 4 sdm kecap manis
- 1 sdt garam
- 2 cm jahe
- 4 cm lengkuas
- 2 sdm gula merah sisir
Baca Juga : Nikmati Cita Rasa Autentik Italia di Brillo Pizza, Destinasi Kuliner Wajib di Tepi Pantai Pangandaran
Cara membuat sate maranggi:
- Lumuri daging dengan parutan nanas, aduk rata, kemudian potong-potong. Sisihkan.
- Tambahkan bumbu halus, aduk rata. Tusuk daging dengan tusukan sate.
- Panaskan panggangan, bakar sate hingga matang (bolak balik).
Bahan bumbu kuah kacang:
- Secukupnya minyak goreng
- 1 kentang rebus
- 250 gram kacang tanah
- 3 cabe lombok
- 3 bawang putih
- Secukupnya air
- Secukupnya garam
- Secukupnya gula pasir
Cara membuat kuah kacang:
- Goreng kacang, cabe, dan bawang putih.
- Blender kacang dan kentang rebus dengan minyak hingga halus.
- Tumis dengan sedikit minyak, tambahkan air, garam, dan gula pasir secukupnya.
- Masak hingga minyak keluar (kurang lebih 1-2 jam) dengan api sedang sambil diaduk-aduk (koreksi rasa).
Baca juga : INI Dia Link Streaming Persib vs Borneo FC Kick Off 19.00 WIB Terbaru dan Resmi, Bisa Diakses Melalui HP
Pelengkap sate maranggi
Sate Maranggi, dengan kelezatannya yang sudah tak diragukan lagi, semakin lengkap dengan pelengkap seperti sambal tomat dan acar mentimun.
Kedua pelengkap ini memberikan sentuhan segar dan pedas yang pas untuk menemani sajian sate maranggi yang lezat. Yuk, kita lihat bagaimana cara membuatnya!
Sambal Tomat
Bahan:
- 5 cabe rawit
- 2 tomat merah
- Garam
- Gula putih
Cara Pembuatan:
- Gerus kasar cabe rawit, garam, dan gula putih hingga tercampur rata.
- Tambahkan tomat merah yang telah diiris dan aduk hingga merata.
- Catatan: Karena menggunakan bahan mentah, daya tahan sambal tomat tidak terlalu lama. Pastikan akan disantap saat itu juga untuk mendapatkan cita rasa yang segar dan nikmat.
Acar Mentimun
Bahan:
- 3 siung bawang merah
- 5 cabe rawit
- Mentimun
- Wortel
- Gula pasir
- Garam
- Cuka makan
Cara Pembuatan:
- Kupas kulit bawang merah dan wortel. Potong bawang merah, wortel, dan mentimun menjadi potongan kecil dengan ukuran yang hampir sama.
- Taburkan gula pasir, garam, dan cuka makan ke dalam potongan-potongan bahan tersebut.
- Aduk hingga semua bahan tercampur merata.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: