MANTAP, Leg Pertama Bali United vs Persib akan Didukung Teknologi VAR, LIB Sebut VAR Sudah Meluncur ke Stadion
PT LIB menyampaikan bahwa laga leg pertama Bali United vs Persib akan didukung teknologi VAR.-lib-
RADAR TASIK TV - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) menyampaikan bahwa laga leg pertama Bali United vs Persib akan didukung teknologi VAR.
Saat ini, PT LIB selaku operator pertandingan kompetisi Liga 1 tengah sibuk menggeber persiapan untuk penerapan teknologi VAR di laga semifinal championship series.
Rencana penerapan Video Assistant Referee atau VAR ini sudah di depan mata dan tinggal digunakan di babak championship series.
Adapun, teknologi VAR akan mulai digunakan pada pertandingan Bali United kontra Persib yang akan berlangsung pada Selasa 14 Mei 2024.
BACA JUGA:PKB Kabupaten Tasikmalaya Klaim Struktur dan Kader Solid, Siap Tempur di Pemilukada 2024
Direktur Operasional LIB Asep Saputra menjelaskan sistem VAR sudah meluncur ke stadion dan sudah siap digunakan pada pertandingan semifinal championship series.
Asep Saputra mengatakan persiapan untuk penerapan teknologi VAR berjalan sesuai rencana. Dia menyebut ada dua unit VAR Mobile yang sudah meluncur pada Jumat 10 Mei 2024.
VAR pertama meluncur ke Pulau Dewata untuk mendukung pertandingan leg pertama Bali United melawan Persib, 14 Mei 2024.
Sedangkan, VAR kedua meluncur ke Stadion Gelora Bangkalan untuk mendukung laga Madura United kontra Borneo FC pada Rabu 15 Mei 2024.
BACA JUGA:Inilah 5 Ras Kucing Terkuat yang Tahan Banting, Tertarik Memeliharanya ?
Asep Saputra juga mengungkapkan bahwa ada dua unit mobil VAR yang masing-masing diluncurkan ke Balikpapan dan Bandung.
Teknologi VAR yang meluncur ke Balikpapan dan Bandung disiapkan untuk pertandingan leg kedua championship series yang akan berlangsung pada 18 dan 19 Mei 2024 mendatang.
Agar proses persiapan VAR berjalan lancar, PT LIB menyiapkan 12 unit VAR Mobile yang akan digunakan untuk kompetisi Liga 1 musim depan.
Tentunya, diterapkannya sistem VAR menjadi kabar yang menggembirakan bagi sepak bola Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: pt lib