Jadi Camilan Favorit di Indonesia, Yuk Kenali 5 Jenis Pisang yang Cocok untuk Digoreng

Jadi Camilan Favorit di Indonesia, Yuk Kenali 5 Jenis Pisang yang Cocok untuk Digoreng

Yuk Kenali 5 Jenis Pisang yang Cocok untuk Digoreng. Foto: Instagram/luis_widarto--

Jenis pisang nangka merupakan jenis  tidak cocok untuk dimakan langsung namun lezat saat digoreng.

Pisang ini memiliki warna hijau polos baik saat mentah maupun matang, sehingga perlu memeriksa bagian ujungnya yang kering dan menghitam untuk mengetahui kematangannya.

Selain rasanya yang enak, pisang Nangka juga memiliki aroma manis khas seperti buah nangka.

Baca juga: Liburan Seru di Wisata Agro Inkarla, Hadirkan Warna Warni Tanaman Hias dan Rumah Pohon

4. Pisang Raja Uli

Pisang Raja Uli lebih nikmat jika diolah terlebih dahulu dibandingkan dimakan langsung.

Jenis ini sering dijadikan bahan dasar pembuatan pisang goreng karena rasanya yang semakin manis dan pulen setelah digoreng.

Waktu terbaik untuk menggoreng pisang Raja Uli adalah ketika buahnya belum matang sempurna.

Pisang ini biasanya berukuran gemuk, sehingga Anda bisa membelahnya menjadi dua atau tiga bagian sebelum dibalur dengan adonan tepung dan digoreng hingga berwarna cokelat keemasan.

5. Pisang Raja Bulu

Pisang Raja Bulu enak dimakan langsung maupun digoreng Ciri-ciri pisang ini adalah daging yang tebal dan berbulu dengan aroma harum khas. 

Rasanya semanis madu dengan tekstur lembut, padat, dan lezat. Karena kelebihannya, pisang Raja Bulu sering dijual dengan harga tinggi di pasaran.

Jika Anda suka pisang goreng yang manis dan empuk, jenis ini adalah pilihan terbaik.

Baca juga: Rekomendasi Skincare Terbaik Ampuh Mengecilkan Pori-Pori dan Mencerahkan Wajah, Hempas Minyak Berlebih!

Memilih jenis yang tepat adalah kunci untuk mendapatkan pisang goreng yang lezat. Pisang Raja Uli, Raja Bulu, Kepok, Tanduk, dan Nangka adalah beberapa pilihan terbaik untuk diolah menjadi gorengan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: