Luca Marchetti Anggap Kabar Romelu Lukaku Gabung AC Milan seperti Lagu Lama Kaset Baru

Luca Marchetti Anggap Kabar Romelu Lukaku Gabung AC Milan seperti Lagu Lama Kaset Baru

Romelu Lukaku--

RADAR TASIK TV – Pundit Italia, Luca Marchetti, menganggap kabar Romelu Lukaku gabung AC Milan dalam bursa transfer seperti lagu lama kaset baru. 

Saat menjadi bintang tamu di TMW Radio, Luca Marchetti membahas kemungkinan Romelu Lukaku bergabung dengan AC Milan musim depan.

Ia menyatakan bahwa pembicaraan tentang Lukaku ke AC Milan sudah sering terjadi dan bukanlah hal yang baru. 

Marchetti menegaskan bahwa AC Milan tidak mencari profil pemain seperti Lukaku saat ini walaupun kesuksesan mendatangkan Oliver Giroud bisa mengubah pandangan Rossoneri.

BACA JUGA:Waspada, Narkoba Diedarkan dengan Modus Nasi Bungkus, Kasusnya Ditangani Polisi

Menurutnya, AC Milan mungkin akan mendekati Lukaku jika dipastikan gagal mendatangkan Joshua Zirkzee karena sang pemain sedang fokus menjalankan tugas bersama Belanda di EURO 2024 Jerman.

"Lukaku telah mendapatkan perhatian di Milan. Ini adalah cerita lama karena jika kita ingat, bahkan tahun lalu ia dibicarakan untuk bergabung dengan rossonero pada periode ini dan saat itu Inter mulai merasa terganggu,” kata Marchetti dikutip dari Tuttomercato.

“Jika saya harus mengevaluasi pasar transfer rossoneri dengan prinsip-prinsip yang mereka miliki, pemain Belgia tersebut akan menjadi pengecualian besar,” lanjutnya. 

“Namun, jelas bahwa dengan pemain seperti ini, seperti saat mendatangkan Giroud, Milan telah menciptakan keberuntungan mereka,” tuturnya.

BACA JUGA:Bos Baru Persib Langsung Gas Pol Memperkuat The Dream Team Persib di Bawah Bojan Hodak

“Menurut saya, ini adalah situasi yang harus sangat diperhatikan, terutama karena situasi Zirkzee benar-benar terhenti," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: tuttomercato