MPLS di SDN 1 Nagarawangi Sosialisasikan Anti Bullying Lewat Lewat Drama Musikal

MPLS di SDN 1 Nagarawangi Sosialisasikan Anti Bullying Lewat Lewat Drama Musikal

Guru Ajarkan Anak Agar Tidak Bulying Lewat Drama Musikal, Kreativitas Guru Kenalkan Hal Positif Dengan Menyenangkan--Hasbi

MPLS di SDN 1 Nagarawangi Sosialisasikan Anti Bullying Lewat Lewat Drama Musikal

RADAR TASIK TV - Para siswa dan siswi SDN 1 Nagarawangi Kota Tasikmalaya nampak antusias mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di sekolahnya.

Sebelum memulai kegiatan mereka diajak untuk berolahraga sambil bernyanyi bersama. Raut wajah kebahagiaan terpancar dari mereka, yang sudah sejak pagi semangat untuk mengikuti MPLS sebelum nanti mereka akan menimba ilmu.

BACA JUGA:Demi Hamzah Ungkap Hasil Pertemuan Antara Ketua DPD Golkar Kota Tasik H.M Yusuf dan Ketua DPD PDIP Jabar

BACA JUGA:Waktu Libur Kamu Sebentar, Tapi Ingin Mendaki ? 5 Rekomendasi Gunung Di Jawa Barat Untuk Tektok

Di kegiatan hari kedua MPLS ini, baik siswa baru kelas satu hingga kelas enam, diajak untuk melihat drama musikal yang dibawakan oleh tenaga pendidikan, mulai dari kepala sekolah hingga guru SDN 1 Nagarawangi.

Para pengajar berperan sebagai siswa dan siswi. Guru ini mengajarkan makna anti bulying atau perundungan di sekolah. Bahwa semua siswa dikenalkan bahwa bulying merupakan perilaku yang kurang baik.

Di akhir kegiatan para siswa diajak untuk memerankan ulang drama yang sebelumnya diperankan oleh para guru ini.

Kepala SDN 1 Nagarawangi Ria Prihatini menuturkan, drama musikan merupakan satu dari berbagai kegiatan MPLS yang dikemas kreatif dan menyenangkan.

Harapannya berbagai kegiatan yang dilakukan bisa membuat anak didiknya senang dan bahagia sehingga semangat untuk belajar di sekolah.

BACA JUGA: Warga dan Kang Prabu Do’a Bersama Untuk Kemajuan dan Kesejahteraan Tasikmalaya

BACA JUGA:KPU Jabar Apresiasi Coklit Di Tasikmalaya Capai 100 Persen, Minta Daftar Pemilih Sementara Segera Ditetapkan

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut ini:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: