35 Ribu Anggota KPPS Di Kabupaten Tasikmalaya Resmi Dilantik, Ketua KPU Sampaikan Pesan ini...

35 Ribu Anggota KPPS Di Kabupaten Tasikmalaya Resmi Dilantik, Ketua KPU Sampaikan Pesan ini...

Foto: Fajar Rifaldi--

35 Ribu Anggota KPPS Di Kabupaten Tasikmalaya Resmi Dilantik, Ketua KPU Sampaikan Pesan ini...

RADAR TASIK TV - Kamis 25 Januari 2024, KPU Kabupaten Tasikmalaya, melantik sebanyak 35 ribu 672 anggota kelompok penyelenggara pemunguntan suara (KPPS) di seluruh Kecamatan di Kabupaten Tasikmalaya.

Setelah resmi dilantik, nantinya para anggota KPPS akan langsung melaksanakan bimbingan teknis (BIMTEK) yang di selenggarakan oleh panitia pemilihaan kecamatan (PPK) selama tiga hari kedepan mulai hari jum'at besok.

Ditemui saat menghadiri pelantikan, ketua KPU Kabupaten Tasikmalaya, Ami Imron Tamami menuturkan, untuk masa kerja KPPS pada pemilu sekarang berbeda, dimana pada pemilu sekarang KPPS memiliki masa kerja selama satu bulan terhitung 25 Januari hingga 25 Februari 2024.

Ami menambahkan, saat ini anggota KPPS wajib mengikuti serangkaian bimtek terkait teknis pelaksanaan, lantaran pada pemilu sekarang ada perbedaan dibanding dengan pemilu sebelumnya.

Adapun tugas pokok KPPS yakni melaksanakan teknis pemungutan dan penghitungan suara pada pemilu. Ami meminta seluruh anggota KPPS yang telah dilantik bisa bekerja dengan maksimal, dan bisa menyukseskan pemilu 2024.

BACA JUGA:Bukan PNS, Ini Pekerjaan Yang Paling Diminati Generasi Milenial Dan Gen Z

Simak selengkapnya dalam berita video berita ini:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: