Sekolah Dasar Di Kota Banjar Di Bobol Maling, Kerugian Materil Ditaksir Mencapai 20 Juta Rupiah
Sekolah Dasar Di Kota Banjar Di Bobol Maling, Kerugian Materil Ditaksir Mencapai 20 Juta Rupiah - Sukirman--
RADAR TASIK TV - Pasca pencurian, tim inafis Polres Banjar langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di SD Negeri 1 Raharja.
Tim melakukan identifikasi kasus pencurian salah satu sekolah di jalan Siliwangi Kota Banjar.
Dugaan pencuri masuk melalui jendela karena terdapat bekas congkelan.
Kepala SD Negeri 1 Raharja, Teguh Sutejo mengetahui bahwa sekolahnya kemalingan, setelah penjaga sekolah melaporkan kejadian tersebut.
Teguh menjelaskan sejumlah barang elektronik seperti proyektor, printer, 4 laptop milik sekolah dan 1 laptop milik guru yang tersimpan diatas meja raib.
Kerugian akibat aksi pencurian ditaksir mencapai 20 juta rupiah.
Teguh menambahkan pencurian barang-barang berharga di sekolah kali pertama terjadi.
Teguh juga menghimbau kejadian ini sepatutnya menjadi perhatian bersama agar lebih waspada.
BACA JUGA:Resep Sop Ayam Tahu yang Flavorful, Cocok untuk Menu Sahur Bocil Pasti Ketagihan
Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut ini :
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: