Dear Moms, Ini Cara Matengin Buah Alpukat Dengan Cepat, Cukup Deketin Dengan Buah Ini
Dear Moms, Ini Cara Matengin Buah Alpukat Dengan Cepat, Cukup Deketin Dengan Buah Ini- Ilustrasi Ima Hilmayanti--
Dear Moms, Ini Cara Matengin Buah Alpukat Dengan Cepat, Cukup Deketin Dengan Buah Ini
RADAR TASIK TV- Buah alpukat adalah salah satu buah yang banyak disukai. Namun terkadang kita sering hilang kesabaran untuk menunggu matang. Berikut ini cara matengin buah alpukat dengan cepat.
Kabar baik datang dari dr. Dyah Arum, M.Gizi mengenai cara matengin buah alpukat dengan cepat yang terbukti efektif dan alami. Salah satu cara ini adalah dengan menggunakan buah pisang matang.
Kamu penasaran kenapa buah alpukat didekatkan dengan pisang akan jadi cepat matang? Kuncinya sih sebenernya karena pisang yang matang memiliki etilen yang membuat alpukat cepat matang.
BACA JUGA:Dahsyatnya Buah Nanas dan Alpukat Untuk Kesehatan Tubuh, Begini Cara Mengonsumsinya
Di bawah ini, kita akan membahas proses ilmiah cara matengin buah alpukat dengan didekatkan dengan buah pisang, tips dari dr. Dyah Arum, M.Gizi, seorang dokter gizi medik yang diunggah di akun Instagram pribadinya.
Dear Moms, Ini Cara Matengin Buah Alpukat Dengan Cepat, Cukup Deketin Dengan Buah Ini
Alasan Kenapa Buah Pisang Bisa Membuat Alpukat Cepat Matang Karena Ada Peran Etilen dalam Proses Pematangan Buah
Etilen adalah senyawa kimia yang umumnya dihasilkan oleh buah-buahan sebagai bagian dari proses pematangan. Senyawa ini berperan penting dalam mengatur proses pematangan, termasuk perubahan warna, tekstur, dan aroma buah.
BACA JUGA:5 Menu Takjil Terbuat Dari Alpukat, Rasanya Manis dan Menyegarkan
Ketika terpapar oleh etilen, buah-buahan lain akan merespon dengan mempercepat produksi enzim-enzim yang terlibat dalam proses tersebut.
Buah pisang matang terbukti menjadi salah satu sumber alami etilen yang sangat baik. Ketika mencapai tingkat kematangan tertentu, buah pisang matang mengeluarkan jumlah etilen yang cukup besar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: