Ratusan Pelajar LPI Al Muttaqin Ikuti Wisuda Tahfidz Quran, Jadikan Al-Quran Pedoman Hidup

Ratusan Pelajar LPI Al Muttaqin Ikuti Wisuda Tahfidz Quran, Jadikan Al-Quran Pedoman Hidup

Ratusan Pelajar LPI Al Muttaqin Ikuti Wisuda Tahfidz Quran, Jadikan Al-Quran Pedoman Hidup Dan Lebih Dicintai - Hasbi--

RADAR TASIK TV - Lembaga pendidikan islam (LPI) Yayasan Al Muttaqin Tasikmalaya menggelar Wisuda Tahfizh Al-Quran bagi peserta didiknya bagi seluruh tingkatan pendidikan. Kegiatan dilaksanakan di Kampus SMA Al Muttaqin di Jalan Siliwangi, Minggu siang.

Disaksikan oleh orang tua, sebanyak 420 orang mengikuti wisuda. Jumlah ini lebih sedikit dibandingkan tahun sebelumnya, karena kualitas hafalan yang lebih ditingkatkan. Hal tersebut seperti disampaikan, ketua pelaksana wisuda, Jenal Al Purkon.

“Tujuannya untuk memotivasi para penghafal Al-Quran. Agar anak-anak bisa menjadikan Al-Quran sebagai tak hanya menghafal tapi akhlaknya juga sesuai Al-Quran. Dimanapun berada Al-Quran tetap dipegang di kegiatan sehari-hari.” Ujar Jenal.

Sertifikat penghafal Al-Quran ini tentu sangat bermanfaat bagi para siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang perkuliahan, melalui jalur khusus Tahfidz Quran.

“Mereka yang menghafal Quran untuk masuk perguruan tinggi bisa pake sertifikat Tahfidz Quran. Hapalan Quran ini selain untuk menghafal ini jadi kesempatan bagi Al Mutaqin bisa masuk perguruan tinggi lerwat ini.” Ujar In in.

In in menambahkan, meski sangat kompetitif namun hal ini menjadi tantangan bagi sekolahnya untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan hafalan Quran bagi para anak didik.

BACA JUGA:Mengenal Lebih Dekat Xiaomi Poco X6 Pro Smartphone Teman Setia Para Gamer

BACA JUGA:Ini Jadwal Borneo FC vs Bali United dan Jadwal Madura United vs Persib, Leg Kedua Ini Jadi Laga Penentuan

Simak Berita Selengkapnya dalam Video Berikut ini:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: