Semarak Milad ke-23 PD BKMM DMI Kota Tasikmalaya, Dikemas Santai, Diisi Bazar hingga Pentas Seni Religi
Semarak Milad ke-23 PD BKMM DMI Kota Tasikmalaya, Dikemas Santai, Diisi Bazar hingga Pentas Seni Religi--hasbi
RADARTASIKTV.ID - Sabtu pagi, Gelora Sukapura Dadaha dibanjiri oleh ribuan ibu-ibu yang antusias menghadiri kegiatan yang spesial.
Pimpinan Daerah Badan Koordinasi Majelis Ta’lim Masjid (PD BKMM) DMI Kota Tasikmalaya menggelar peringatan Milad ke-23.
Milad kali ini mengangkat tema “Menjadi Muslimah yang Berdaya Saing Mengikat Ukhuwah, Menjalin Kasih dan Siap Menghadapi Tantangan, serta Memanfaatkan Peluang di Era Modern".
Ketua PD BKMM Kota Tasikmalaya, Hj. Ai Rosida, menuturkan kegiatan ini menjadi momentum penting, dengan harapan para anggota bisa lebih semangat, lillahita’ala, untuk memajukan pengajian agar lebih kuat lagi. Harapannya PD BKMM bisa lebih berdaya, jamaah bisa lebih solid.
Ketua pelaksana, Hj. N. Vera Amelia, menuturkan kegiatan ini bermakna agar kaum hawa tidak hanya mengurusi kasur, dapur, dan sumur, melainkan bisa berdaya saing dan berperan andil dalam menghadapi era modernisasi saat ini. Banyak tantangan yang harus dihadapi dan disiasati, terutama peran ibu dalam mendidik generasi di era ini.
Vera menambahkan, momen milad dikemas dengan konsep santai namun serius, diisi dengan bazar, fashion show hingga pentas seni religi.
Dari semua yang ada di PC sampai tingkat ranting diberdayakan dalam kegiatan ini. Eksistensi BKMM di era saat ini diharapkan bisa terus bergelora sebagai wadah keumatan, kajian kaum ibu di tengah tantangan era digital dan degradasi moral generasi.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: