Inilah Alasan Kucing Tidak Mengeong, Patut Diwaspadai

Inilah Alasan Kucing Tidak Mengeong, Patut Diwaspadai

Inilah Alasan Kucing Tidak Mengeong, Patut Diwaspadai -Pixabay-

RADAR TASIK TV - Kucing dikenal sebagai hewan yang sering mengeong sebagai salah satu cara berkomunikasi dengan sesama atau pemiliknya.

Cara kucing dalam mengeong akan berbeda-beda tergantung pada maksud, tujuan, atau situasi yang sedang dialami oleh kucing tersebut.

Namun, ada juga kucing yang tidak mengeong sama sekali, yang mungkin membuat pemiliknya merasa bingung karena dianggap tidak ada komunikasi saat bermain bersama.

Berikut adalah beberapa penyebab kucing tidak mengeong dan cara mengatasinya.

1. Kucing Mungkin Sedang Sakit

BACA JUGA:17 Pemain Tinggalkan Madura United, Terbaru Fachruddin Aryanto Pamit Jelang Liga 1 2024/2025 Bergulir

Mengalami masalah kesehatan bisa menjadi salah satu penyebab utama mengapa kucing berhenti mengeong.

Hal ini bisa disebabkan oleh berbagai masalah kesehatan pada saluran pernapasan, seperti infeksi, laringitis, atau gangguan pada pita suaranya. 

Biasanya, masalah kesehatan pada kucing dapat menyebabkan hewan tersebut sulit atau bahkan tidak bisa mengeong sama sekali. 

Jika kucing berhenti mengeong secara tiba-tiba dan diikuti dengan perubahan fisik lainnya, sebaiknya segera diperiksakan ke dokter hewan.

BACA JUGA:Siswa SD Nyawer Biduan Coreng Dunia Pendidikan, Mahasiswa Minta Aturan Perpisahan Diperketat

2. Tanda Kucing Alami Penuaan

Pertambahan usia adalah hal yang tidak bisa dihindari dari keberadaan kucing. 

Biasanya, pertambahan usia pada kucing akan mempengaruhi banyak hal, mulai dari perilaku hingga kondisi fisik secara menyeluruh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: